Jelang HUT Ke 78, Jajaran TNI Di Madiun Ziarah TMP

Selain ziarah ke TMP Kota Madiun, serangkaian kegiatan sosial juga digelar dalam peringatan HUT ke 78 TNI tahun 2023 ini. Di antaranya pengobatan gratis, donor darah, dan pembagian sembako kepada masyarakat kurang mampu.

04 Oct 2023 - 10:15
Jelang HUT Ke 78, Jajaran TNI Di Madiun Ziarah TMP
Sejumlah petinggi TNI di Madiun, ziarah ke TMP Kota Madiun, Rabu (4/10/2023) (Foto : Antok / SJP)
Jelang HUT Ke 78, Jajaran TNI Di Madiun Ziarah TMP
Jelang HUT Ke 78, Jajaran TNI Di Madiun Ziarah TMP

Kota Madiun, SJP - Sejumlah petinggi Tentara Nasional Indonesia (TNI) dan Polri serta segenap Forkopimda Madiun, melaksanakan ziarah ke Taman Makam Pahlawan (TMP) Kota Madiun, Rabu (4/10/2023).

Kegiatan ini merupakan rangkaian peringatan HUT ke 78 TNI, tanggal 5 Oktober 2023.

Dipimpin Komandan Lanud Iswahyudi, Marsma TNI Wastum upacara penghormatan kepada para pahlawan di TMP Kota Madiun berlangsung dengan khidmat.

"Hari ini kita berziarah ke Taman Makam Pahlawan untuk mengenang jasa para pahlawan dan membuktikan bahwa kita tidak lupa dengan sejarah,” kata Komandan Kodim 0803/Madiun, Letkol Inf. Meina Helmi, Rabu (4/10/2023).

Sejumlah pejabat lain diantaranya Kolonel Inf. H. Sugiyono, Komandan Korem 081/DSJ, Letkol Arm. M Muslikh, Kasi Intel Korem 081/DSJ, Kepala Bakorwil Madiun Heru Wahono Santoso, Walikota Madiun Maidi, Pj Bupati Madiun Tontro Pahlawanto, dan pejabat forkopimda Madiun lainnya.

Selain ziarah ke TMP Kota Madiun, serangkaian kegiatan sosial juga digelar dalam peringatan HUT ke 78 TNI tahun 2023 ini.

Di antaranya pengobatan gratis, donor darah, dan pembagian sembako kepada masyarakat kurang mampu.

Sementara itu, pada tanggal 5 Oktober 2023 akan dilaksanakan upacara di Alun Alun Kota Madiun, yang juga akan menampilkan parade dan defile alutsista, dan berbagai bentuk unjuk kemampuan prajurit TNI, hingga seni Reog Ponorogo.

Puncak kegiatan HUT ke 78 TNI tahun 2023, digelar pertunjukan wayang kulit, dengan lakon Bimo Krido di kediaman Panglima TNI, Laksamana Yudo Margono, Desa Garon, Kecamatan Balerejo, Kabupaten Madiun, pada 6 Oktober 2023. (*)

Editor : Queen Ve

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow