Ini 12 Manfaat Mengkonsumsi Buah Bit untuk Kesehatan
Banyak yang belum mengetahu, buat bit itu apa dan manfaatnya untuk kesehatan tubuh kita. Bagi anda yang ingin mengetahui, kandungan yang ada di dalam buah ini, berikut dengan manfaatnya, yuks kita scrolling !
Kabupaten Bondowoso, SJP – Hai sobat SJP, kali ini kita membicarakan manfaat buah bit yang kita makan untuk kesehatan tubuh kita sendiri.
Buah bit adalah sayuran akar yang dikenal sebagai bit merah bit tanaman atau hanya bit.
Sebenarnya buah bit ini sendiri bukanlah buah, melainkan tanaman umbi-umbian yang masih satu keluarga dengan sayuran lobak, singkong, ubi dan tanaman lainnya.
Bit sendiri mengandung nutrisi yang sangat penting seperti sumber serat folat atau vitamin B9, mangan, potasium, zat besi dan vitamin C.
Selain itu buah bit juga mengandung rendah lemak, kalori, tidak mengandung lemak jenuh dan tinggi antioksidan.
Namun saat ini banyak yang mengonsumsi daging, buah dan daun dari buah bit, karena memiliki kandungan nutrisi yang melimpah serta manfaat yang baik untuk kesehatan.
Sobat SJP tahukah kalian apa saja manfaat buah bit untuk kesehatan. Dilansir dari channel youtube @HydrofarmTVIndo, mari kita pelajarin manfaat buah bit untuk kesehatannya. Berikut ulasannya :
1. Menurunkan Tekanan Darah Tinggi
Cara mencegah penyakit ini bisa mengonsumsi buah dan sayuran yang kaya akan nitrat anorganik. Satu-satunya tanaman yang memiliki kandungan nitrat organik yang tinggi adalah buah bit.
Beberapa penelitian telah membuktikan, buah bit memiliki manfaat dalam menurunkan tekanan darah secara signifikan hingga mencapai angka 4-10 mmhg, lebih rendah dalam kurun waktu beberapa jam.
Setelah mengonsumsinya. kita akan bisa mendapatkan lebih banyak manfaatnya, kalau kita konsumsi buah bit masih dalam keadaan mentah.
2. Meningkatkan Stamina
Buah bit dapat menjadi makanan ideal atlet-atlet. Kandungan nutrisi yang melimpah membuat buah bit memiliki manfaat sebagai makanan yang meningkatkan stamina.
Nitrat memiliki khasiat untuk kebugaran tubuh kita, jus buah bit dapat membantu hati dan paru-paru bekerja dengan baik selama berolahraga dan kandungan oksigen nitrat dari buah bit dapat meningkatkan aliran darah ke otot-otot kita.
Manfaat buah bit memang banyak sekali untuk kesehatan tubuh kita, namun jika kita konsumsi secara berlebihan, dapat menurunkan kadar kalsium dan merusak ginjal.
3. Mengatasi Peradangan Inflamasi
Manfaat lain yang bisa kita dapat saat mengonsumsi buah bit adalah mengatasi peradangan atau inflamasi. Peradangan kronis biasanya dikaitkan beberapa penyakit serius termasuk obesitas, penyakit jantung, gangguan liver hingga kanker.
4. Mengatasi Masalah Pencernaan
Buah bit kaya akan kandungan serat. Buah ini mengandung 3,4 gram serat dalam satu porsi cangkir. Kandungan serat dalam buah bit bisa membantu makanan bergerak melalui usus cerna, sehingga memudakan untuk buang air besar secara rutin dan terhindar dari berbagai masalah pencernaan.
5. Meningkatkan Kesehatan Otak
Buah bit memiliki kandungan nitrat yang dapat meningkatkan fungsi kognitif dan mental, dengan cara melebarkan pembuluh darah dengan begitu aliran darah menuju ke otak akan meningkat.
6. Mencegah Kanker
Buah bit termasuk salah satu jenis buah yang tinggi akan kandungan antioksidannya. Sehingga dapat membantu mencegah Kanker. Nah ini ada sebuah penelitian menunjukkan, bahwa sel manusia membuktikan bahwa buah bit yang mengandung pigmen betalain dapat mengurangi pertumbuhan sel kanker prostat dan payudara
7. Menurunkan Berat Badan
Jika anda sedang menjalankan program diet untuk menurunkan berat badan, makanan yang cocok untuk konsumsi adalah buah bit. Karena, buah ini memiliki kandungan kalori yang rendah ,sehingga memiliki manfaat untuk menurunkan berat badan kita
Selain itu buah bit juga memiliki kandungan serat dan protein yang tinggi. Kedua nutrisi tersebut memiliki peranan yang penting untuk menjaga berat badan ideal kita.
8. Mengatasi Diabetes atau Gula Darah
Mengonsumsi buah bit yang kaya akan antioksidan dapat membantu menurunkan kadar gula darah, meningkatkan sensitifitas insulin. Oleh sebab itu para ahli menduga buah bit dapat memberikan manfaat untuk mengatasi diabetes.
Sebuah penelitian pada tahun 2019 yang lalu membuktikan bahwa bahwa antioksidan dalam buah bit, yaitu asam alfa lipoat, dapat mengatasi gejala neuropathy diabetes.
9. Melindungi Hati / Liver
Buah bit memiliki kandungan antioksidan, vitamin A,vitamin B6 dan zat besi, yang dipercaya dapat melindungi arti dari inflamasi dan stres oksidasi, serta meningkatkan kinerja untuk mengeluarkan racun dari tubuh kita.
10. Mencegah Anemia
Buah bit kaya akan zat besi sebuah komponen yang sangat penting di dalam sel darah merah kita. Tanpa zat besi, sel darah merah tidak akan mampu mengangkut oksigen ke seluruh tubuh kita. Orang yang memiliki kadar zat besi rendah bisa memicu anemia.
11. Baik Untuk Ginjal
Buah bit ini selain menjaga hati, juga dapat membantu membersihkan ginjal dari racun yang tertimbun di dalamnya.
12. Meningkatkan Kecerdasan Otak Bayi
Kandungan folat yang terkandung di dalam buah bit sangat bermanfaat untuk otak bayi, terutama membantu tingkat kecerdasan bayi itu sendiri. Untuk itu bayi disarankan untuk mengkonsumsi buah atau sayuran yang mengandung kandungan folat yang cukup seperti buah bit.
Begitu banyak manfaat buat bit untuk kesehatan dan tubuh kita. Memang rasanya kurang enak, sepah, tidak ada manis dan ada asem tidak ada asinnya.
Itulah sebagian manfaat buat bit untuk kesehatan. Jika sobat SJP ingin sehat, jangan hanya membaca artikel ini saja, segera datang ke toko buah terdekat, dan mulailah mengkonsumsi buat bit yang kaya manfaat ini. Selamat mencoba dan salam sehat!. (**)
Editor : Choirul Anam
Sumber : @HydrofarmTVIndo
What's Your Reaction?