Fans Barcelona FC Patungan Lewat TikTok untuk Perekrutan Nico Williams
Barcelona, finis kedua di LaLiga dan tersingkir dari Liga Champions di perempat final musim lalu, sejauh ini belum merekrut satu pemain pun selama musim transfer tahun ini
Barcelona, SJP - Penggemar tim Barcelona FC patungan ke akun TikTok resmi klub supaya tim LaLiga tersebut segera rekrut Nico Williams.
Pemain sayap Athletic Bilbao berusia 22 tahun ini menjadi target transfer utama klub-klub top Eropa karena ia adalah salah satu pemain paling menarik dalam tujuh kemenangan Spanyol di Kejuaraan Eropa.
Williams, yang mencetak dua gol termasuk gol pembuka dalam kemenangan 2-1 Spanyol atas Inggris di final, menunjukkan kemitraan yang menjanjikan dengan penyerang Barcelona Lamine Yamal, yang dinobatkan sebagai pemain muda terbaik turnamen tersebut.
Penggemar Barcelona kini bersemangat mendorong duo penyerang Yamal-Williams saat mereka mengirimkan dana ke klub Catalan, yang menghadapi tantangan keuangan dalam beberapa waktu terakhir.
“Segera Rekrut Nico”, “Kami 100 Persen membutuhkan Nico” dan “Untuk Nico Williams” adalah beberapa komentar disertai donasi di video TikTok terbaru Barcelona.
Menurut Transfermarkt, nilai pasar Williams saat ini adalah 70 juta euro atau Rp 1.2 trilun, sementara pers Spanyol melaporkan bahwa Athletic menetapkan biaya pelepasannya sebesar 58 juta euro..
Terlepas dari niat baik para penggemar Barca, donasi yang diberi label sebagai "hadiah" di TikTok, tidak akan banyak membantu klub karena jumlahnya berkisar antara 5 sen hingga satu Euro, dimana Tik Tok pun masih memotong biaya administrasi.
Barcelona, yang finis kedua di LaLiga dan tersingkir dari Liga Champions di perempat final musim lalu, sejauh ini belum merekrut satu pemain pun selama musim transfer tahun ini.(**)
Sumber: Reuters
Editor: Tri Sukma
What's Your Reaction?