El Clasico Memanas, Real Madrid Siap Sambut Barcelona di Santiago Bernabeu
Pertandingan Liga Spanyol akhir pekan ini akan dihebohkan oleh laga El Clasico, saat Real Madrid menjamu Barcelona di Stadion Santiago Bernabeu pada Minggu
Suarajatimpost.com - Pertandingan Liga Spanyol akhir pekan ini akan dihebohkan oleh laga El Clasico, saat Real Madrid menjamu Barcelona di Stadion Santiago Bernabeu pada Minggu (27/10/2024) dini hari, pukul 02.00 WIB.
Pertarungan ini sangat krusial, berpengaruh besar pada posisi kedua tim di klasemen. Saat ini, Barcelona memimpin dengan 27 poin, sedangkan Real Madrid berada di urutan kedua dengan 24 poin.
Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti, diperkirakan akan menggunakan formasi 4-4-2, menempatkan Vinicius Junior dan Kylian Mbappe di lini depan, didukung oleh Federico Valverde, Edoardo Camavinga, Aurelien Tchouaméni, dan Jude Bellingham di tengah.
Di sektor pertahanan, Lucas Vazquez, Eder Militao, Antonio Rudiger, dan Ferland Mendy akan berjaga. Kiper utama Thibaut Courtois tidak bisa tampil karena cedera, sehingga posisi tersebut akan diisi oleh Andriy Lunin.
Di sisi lain, Barcelona juga menghadapi masalah cedera, dengan kiper Marc Andre ter Stegen dan Ronald Araujo absen. Sebagai penggantinya, Inaki Pena, kiper cadangan, akan tampil, didukung oleh Jules Kounde, Pau Cubarsi, Inigo Martinez, dan Alejandro Balde di barisan belakang.
Di lini tengah, Pedri dan Marc Casado akan bekerja sama, sementara trio Lamine Yamal, Fermin Lopez, dan Raphinha akan mendukung striker Robert Lewandowski.
Real Madrid tengah mengalami badai cedera, dengan Courtois dan Rodrygo dipastikan absen selama dua hingga tiga minggu. Lunin akan menggantikan Courtois, dan absennya Rodrygo kemungkinan akan memaksa Ancelotti mengubah taktik, dengan Jude Bellingham bermain lebih dekat ke dua penyerang.
Brahim Diaz mungkin akan kembali sebagai opsi dari bangku cadangan, sementara David Alaba dan Dani Carvajal juga absen. Di kubu Barcelona, Frenkie de Jong, Dani Olmo, dan Gavi telah pulih, meskipun mungkin hanya akan menjadi cadangan.
Marc Casado mendapatkan pujian atas performanya musim ini dan diprediksi akan terus bermain di lini tengah bersama Pedri. Fermin Lopez, yang mencatat dua assist saat melawan Bayern Munchen, diharapkan tampil sebagai playmaker.
Prediksi Susunan Pemain:
Real Madrid (4-4-2):
Kiper: Andriy Lunin
Belakang: Lucas Vazquez, Eder Militao, Antonio Rudiger, Ferland Mendy
Tengah: Federico Valverde, Edoardo Camavinga, Aurelien Tchouaméni, Jude Bellingham
Depan: Vinicius Junior, Kylian Mbappe
Pelatih: Carlo Ancelotti
Barcelona (4-2-3-1):
Kiper: Inaki Pena
Belakang: Jules Kounde, Pau Cubarsi, Inigo Martinez, Alejandro Balde
Tengah: Pedri, Marc Casado
Depan: Lamine Yamal, Fermin Lopez, Raphinha
Striker: Robert Lewandowski
Pelatih: Hansi Flick. (**)
sumber: beritasatu.com
Editor: Ali Wafa
What's Your Reaction?