DPP Gerindra Akhirnya Turunkan Rekom Calon Bupati Untuk Rusdi Sutejo

Rusdi Sutejo mengatakan pembangunan Kabupaten Pasuruan tidak bisa dilakukan sendirian. Dia pun menyatakan Gerindra harus bekerja sama dengan kekuatan politik lain untuk membangun wilayah tersebut.

23 Jul 2024 - 11:00
DPP Gerindra Akhirnya Turunkan Rekom Calon Bupati Untuk Rusdi Sutejo
H. Ruadi Sutejo menerima rekom dari sekjen dpp gerindra (foto isbi/sjp(

Kabupaten Pasuruan, SJP — Partai Gerindra secara resmi memberikan tugas kepada H. Rusdi Sutejo yang saat ini menjabat sebagai Ketua DPC Gerindra Kabupaten Pasuruan.

Pemberian tugas itu langsung diberikan oleh Sekjen Gerindra, Ahmad Muzani di salah satu hotel di kawasan sentul, Kabupaten Bogor pada Senin (22/7/2024).

Melalui sambungan telepon pada Selasa (23/7/2024) H. Rusdi Sutejo sangat bersyukur dengan turunnya rekom dalam maju pencalonan Bupati Pasuruan tahun 2024.

"Alhamdulillah mas, apa yang kami tunggu akhirnya turun untuk maju dalam pencalonan Bupati Pasuruan bukan menjadi wakil bupati yang pernah viral kemarin," ucapnya.

Rusdi Sutejo mengatakan pembangunan Kabupaten Pasuruan tidak bisa dilakukan sendirian. Dia pun menyatakan Gerindra harus bekerja sama dengan kekuatan politik lain untuk membangun wilayah tersebut. 

"Kami menyoroti banyaknya persoalan sosial yang perlu diatasi di Kabupaten Pasuruan meski daerah ini terkenal akan pariwisatanya. Sejumlah masalah yang perlu segera diatasi adalah kemiskinan, stunting, sanitasi, infrastruktur pemukiman, dan jalan yang rusak," katanya.

Menyinggung pasangan untuk nantinya, Rusdi Sutejo menambahkan pihaknya masih melakukan komunikasi dan penggodokan untuk bakal calon yang akan mendampingi dirinya.

"Kita masih komunikasi dan menggodok dengan antar partai, tidak kemungkinan nantinya calon wakil bupati bisa dari kalangan partai juga bisa dari non partai," tutupnya.(*)

Editor: Tri Sukma

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow