Anniversary Kedua, Grand Mercure Malang Mirama Usung Tema Go Local, Culture, Heritage 2.0

Selama 15 hari, perayaan Anniversary dari Grand Mercure Malang Mirama akan menyelenggarakan berbagai acara seperti Festival Mendongeng, Karnaval Batik Nusantara, Special Diversity, Equity, & Inclusion's Show.

01 Oct 2023 - 14:00
Anniversary Kedua, Grand Mercure Malang Mirama Usung Tema Go Local, Culture, Heritage 2.0
Pemukulan gong memulai pembukaan rangkaian kegiatan ulang tahun grand mercure malang mirama, Ahad (1/10/2023) (Foto : Michel Sima/SJP)

Kota Malang, SJP - Grand Mercure Malang Mirama terus aktif dalam upaya pelestarian budaya lokal yang berbeda pada setiap acara.

Menyambut perayaan tahun kedua pada tanggal 10 Oktober 2023, mereka mengusung tema "Go Local, Culture, & Heritage 2.0".

General Manager Grand Mercure Malang Mirama, Sugito Adhi, mengatakan pada pembukaan menampilkan beragam penampilan seperti Musik Angklung, Tari Beskalan oleh ABK (Anak Berkebutuhan Khusus), Musikalisasi Puisi, dan permainan Dolanan Anak Tempo Doeloe.

"Acara ini dihadiri sekitar 50 undangan dari berbagai dinas, instansi, media, dan mitra perhotelan," kata dia kepada suarajatimpost.com seusai kegiatan, Ahad (1/10/2023).

Dia menjelaskan pihak manajemen memiliki konsistensi yang sama dalam mendukung dan menjaga budaya lokal, terutama melalui industri perhotelan.

"Selama kurang lebih 15 hari, perayaan Anniversary dari Grand Mercure Malang Mirama akan menyelenggarakan berbagai acara seperti Festival Mendongeng, Karnaval Batik Nusantara, Special Diversity, Equity, & Inclusion's Show, dan acara penutupan," ujarnya. 

Terpisah Sekretaris BAPPEDA Kota Malang, Aryadi Wardoyo mengatakan, kegiatan ini layak diapresiasi karena menggabungkan unsur budaya dalam perayaan ulang tahun hotel.

"Selain itu, Grand Mercure Malang Mirama aktif dalam berbagai kegiatan seperti mengubah area belakang hotel menjadi lahan pertanian untuk menanam berbagai jenis tanaman seperti sawi, cabai, dan lainnya. Inisiatif ini menjadi daya tarik tersendiri dari Grand Mercure Malang Mirama," tandasnya. (*)

Editor : Queen Ve

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow