11 Pendaki Marapi Tewas

Tim SAR masih berupaya evakuasi puluhan pendaki yang sudah ada di lokasi sejak Sabtu (02/12/2023)

04 Dec 2023 - 04:25
11 Pendaki Marapi Tewas
Tangkapan layar gunung Marapi (X/@disastertracker/SJP)

Padang, SJP - Tim SAR nyatakan sebelas pendaki gunung Marapi Sumatera Barat tewas.

Upaya penyelamatan masih terus dilakukan karena puluhan orang masih belum dievakuasi.

“Ada 26 orang yang belum dievakuasi, 14 orang berhasil kita temukan, tiga orang ditemukan dalam keadaan hidup dan 11 orang ditemukan meninggal dunia,” kata Abdul Malik, Kepala SAR Padang, seperti yang dilansir dari TheGuardian.

Ia berujar bahwa ada 75 pendaki di gunung itu mulai Sabtu (02/12/2023).

Gunung berapi tersebut meletus dengan gumpalan abu berwarna putih dan abu-abu pada hari Minggu, membuat pendaki terdampar serta abu vulkanik tersebar ke beberapa desa.

Ahmad Rifandi, petugas pantau Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bahaya Geologi Indonesia di Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi Indonesia sebutkan dua jalur pendakian ditutup setelah letusan.

Warga yang tinggal di lereng Marapi disarankan untuk tinggal 3 km dari mulut kawah karena potensi lahar, sebut Ahmad Rifandi. (**)

sumber: theguardian

editor: trisukma

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow