Unik! SMP BSS Terapkan Pembiasaan Religi Sekaligus Cinta NKRI
Ervan Dwi Yuliaristiawan SPd Gr MCE, selaku Waka Humas SMP BSS ungkapkan memang sebagai sekolah umum, namun dalam keseharian menekankan pembiasaan beribadah tak hanya satu agama, namun semua kepercayaan dibangunkan pembiasaan
Kota Malang, SJP - SMP Brawijaya Smart School memang beda karena selain menekankan kecerdasan akademik, sekolah ini juga mengedepankan pendidikan agama juga karakter cinta tanah air dan bangsa.
Hal tersebut diterapkan dalam pembiasaan dalam keseharian.
Ervan Dwi Yuliaristiawan SPd Gr MCE, selaku Waka Humas SMP BSS mengungkapkan awal berdiri memang sebagai sekolah umum, namun dalam keseharian menekankan pembiasaan beribadah.
Tak hanya satu agama, tetapi ada pembiasaan untuk semua kepercayaan.
Seperti siswa muslim yang dibiasakan sholat berjama'ah, sedangkan siswa yang Hindu sembayang pagi, serta membaca kitab Weda.
Juga siswa yang menganut agama Kristen diajari untuk membaca Bible.
"Semuanya didampingi guru agamanya masing-masing," ungkap Ervan, Jumat (01/03).
Termasuk dalam memperingati hari besar keagamaan, contohnya Isra' Mi'raj dimana siswa non muslim tidak libur, tetap masuk, sedangkan yang Hindu diarahkan membuat Canang untuk sembahyang.
Siswa yang kristen membuat buket untuk persiapan hari Paskah.
Selain memperkuat sisi religi, SMP BSS juga memperkuat rasa kebangsaan lewat progam bina karakter.
Salah satunya dengan bekerjasama dengan Dokdik Bela Negara TNI AD dengan pembekalan materi rasa cinta tanah air, nasionalisme, dan wawasan kebangsaan.
Menurut Ervan, hal ini sesuai dengan visi misi SMP BSS yang dituangkan dalam slogan "Cerdas Berkarakter".
Dimana diharapkan lulusan sekolah ini tidak hanya berintelijensi tinggi namun juga berkarakter, baik dengan sesama manusia, termasuk juga dengan Tuhannya.(0)
Editor: Tri Sukma
What's Your Reaction?