Terkait Aksi Balap Liar, Kapolres Sampang Harap Warga Lapor Polisi

Kedua joki saling pepet hingga akhirnya kedua sepeda motor berbenturan keras dan tidak mengenakan helm

24 Dec 2024 - 14:46
Terkait Aksi Balap Liar, Kapolres Sampang Harap Warga Lapor Polisi
Kapolres Sampang AKBP Hendro Sukmono memberikan keterangan mengenai aksi balap liar (Fadil/SJP)

SAMPANG, SJP - Video Aksi balap liar di Jalan Syamsul Arifin, Kelurahan Polagan, Kecamatan/kota Sampang sempat menghebohkan warga. Sebab, video yang berdurasi setengah menit itu menunjukkan aksi kedua joki hingga tragedi yang merenggut nyawa, pada Minggu (22/12/2024) dini hari.

Kapolres Sampang AKBP Hendro Sukmono dalam Keterangan Pers mengungkapkan kronologi detik-detik sebelum kejadian. Seperti biasanya balap liar, tidak ada pengaman apapun yang dikenakan oleh para joki.

Hendro Sukmono mengatakan, pengamanan pada jalur lintasan balap juga tidak ada. Sebab lintasan yang digunakan oleh para aksi balap liar memang ilegal untuk dijadikan arena balap.

"Dari awal kedua joki saling pepet hingga akhirnya kedua sepeda motor berbenturan keras dan tidak mengenakan helm," terang Hendro Sukmono, Selasa (24/12/2024).

Hendro Sukmono mengungkapkan, bahwa setelah terjadinya benturan antar sepeda motor pejoki, salah satu kepala joki menghantam beton dan aspal jalan. Akibatnya luka parah hingga dinyatakan tewas setelah dibawa ke rumah sakit.

Sementara joki yang lain, lanjut Hendro Sukmono, juga jatuh dengan keras ke dalam gorong-gorong dan juga mengalami luka. Namun segera gerak kabur dari tempat kejadian setelah menyadari lawannya tewas.

"Unit Lantas bergerak cepat menyelidiki video amatir yang langsung viral itu dan mengejar pelaku balap liar yang kabur," ungkapnya.

Hendro Sukmono mengimbau kepada masyarakat Sampang yang mengetahui informasi adanya aksi balap liar untuk segera menghubungi aparat kepolisian.

"Silahkan hubungi unit Lantas, Polsek terdekat atau Polres Sampang di 110," tandasnya. (*)

Editor : Rizqi Ardian

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow