Dua Hari usai Digondol Maling, Sapi Milik Warga Pasuruan Ditemukan di Tengah Hutan
Sudah mau tahun 2025, tapi masih marak maling sapi di Pasuruan
PASURUAN, SJP — Dra'i (82) warga Dusun Tegal Kidul, Desa Jatiarjo, Kecamatan Prigen, Kabupaten Pasuruan akhirnya bisa bernafas lega. Pasalnya, dua sapi miliknya yang hilang pada Kamis (19/12/2024) siang ditemukan di tengah hutan di wilayah Desa Wedoro, Kecamatan Pandaan.
"Untungnya, dua sapi betina tersebut berhasil ditemukan. Meski terduga pelakunya, masih dalam pencarian," kata Kanitreskrim Polsek Prigen, Ipda Arief Bernadhy'l Yaum, Selasa (24/12/2024).
Menurut Ipda Arief, korban baru sadar bahwa sapinya hilang pada keesokan harinya. Dua sapinya akhirnya ditemukan dua hari setelah hilang karena diduga dicuri maling.
"Sapi pertama kami temukan pada Sabtu kemarin di Kecamatan Pandaan. Selanjutnya, sapi satu lagi kami temukan di wilayah hutan masuk Dusun Tegal Kidul, Desa Jatiarjo, Kecamatan Prigen pada Senin malam," lanjutnya.
Masih kata Arief, upaya pencariannya sedikit membuahkan hasil. Karena dua ekor sapi yang sempat raib, berhasil ditemukan.
"Namun, dugaan sementara pelaku lebih dari satu dan masih dalam penyelidikan kami," ujarnya. (*)
Editor: Ali Wafa
What's Your Reaction?