Suka Simpan Sisa Pizza? Ini Bahayanya!

Sisa pizza memang sayang dibuang meski Anda harus tahu cara simpan yang benar untuk dinikmati keesokan hari

10 Dec 2023 - 01:45
Suka Simpan Sisa Pizza? Ini Bahayanya!
Simpan sisa pizza dengan tepat jika ingin nikmati keesokan hari (pixabay/SJP)

Malang, SJP – Seringkali kita simpan sisa Pizza semalam untuk dihangatkan keesokan paginya.

Tetapi, tidak jarang kita hanya menaruhnya di meja makan karena kita tahu bahwa pizza tidak mungkin basi.

Amankah simpan sisa Pizza.

Faktanya, pizza tidak boleh disimpan pada suhu kamar semalaman.

Kisaran suhu di Indonesia yang berkisar pada 20°  tentu memudahkan bakteri dapat berkembang.

Sesuai rilis USDA, bakteri mulai serang sisa makanan hanya dalam waktu 20 menit di suhu ruangan.

Setelah dua jam sisa pizza dianggap tidak aman.

Pasalnya, ada beberapa bahan tertentu dengan faktor risiko jauh lebih tinggi dalam hal pertumbuhan bakteri.

Sebab utamanya adalah tingkat kelembapan ruangan dan bahan protein yang ada di pizza.

Memang, roti pizza aman karena dipanggang karena tingkat protein dan kelembapan yang relatif rendah.

Terlebih, roti pizza bisa awet karena bahan pengawet.

Namun, saus, keju, dan toppingnya jelas berbahaya seperti keju, paprika, dan tomat serta jamur mengandung banyak cairan alami yang dapat menyebabkan berkembangnya bakteri seperti Salmonella dan E. coli

Rahasia Simpan Sisa Pizza

Kalau pizza tersisa, memang sayang untuk dibuang.

Caranya, keluarkan semua dari kotak pizza yang bercelah, maka irisan pizza tetap dapat menyerap sebagian kelembapan di dalam kulkas.

Jadi, tempatkan irisan pizza di tempat kedap udara atau kantong plastik yang rapat.

Penyimpanan yang tepat dapat membuat pizza awet meski jangan sampai lebih dari empat hari.

Tetapi, jika Anda ingin simpan di freezer, pizza atau makanan apapun bisa bertahan hingga dua bulan

Selamat mencoba! (**)

sumber: yahoo life

editor: trisukma

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow