Profil Zacor Ricar Mantan MA yang Rumahnya Digeledah Kejagung atas Kasus Ronald Tannur

Zarof pernah menjabat sebagai kepala Badan Diklat Hukum dan Peradilan di MA selama sepuluh tahun, dari 2012 hingga 2022

27 Oct 2024 - 05:01
Profil Zacor Ricar Mantan MA yang Rumahnya Digeledah Kejagung atas Kasus Ronald Tannur
Zarof Ricar, mantan pejabat yang menjadi majelar kasus di Mahkamah Agung (MA) saat digelandang Kejaksaan Agung, (Kejagun), Jumat, 25 Oktober 2024. (Foto: Beritasatu.com/Ilham Oktafian)

Suarajatimpost.com - Kejaksaan Agung (Kejagung) mengejutkan publik dengan penetapan Zarof Ricar (ZR) sebagai tersangka dalam kasus dugaan suap kasasi yang melibatkan Gregorius Ronald Tannur, terdakwa pembunuhan Dini Sera Afriyanti, pada Jumat (25/10/2024).

Namun, yang paling mencengangkan bukanlah penetapan tersangka itu sendiri, melainkan penyitaan yang dilakukan setelah penggeledahan di rumah mantan pejabat Mahkamah Agung (MA) di Bali. Dalam penggeledahan tersebut, Kejagung berhasil menyita uang tunai hampir Rp 1 triliun, yaitu Rp 920 miliar, serta 51 kilogram emas batangan.

Direktur Penyidikan Jaksa Agung Muda Tindak Pidana Khusus, Abdul Qohar, menjelaskan bahwa Zarof pernah menjabat sebagai kepala Badan Diklat Hukum dan Peradilan di MA selama sepuluh tahun, dari 2012 hingga 2022.

Selama masa jabatannya, Zarof diduga menjanjikan kepada kliennya untuk mengurus perkara di MA dan menerima gratifikasi dalam bentuk uang, baik dalam rupiah maupun mata uang asing.

Zarof Ricar lahir pada 16 Januari 1962 di Sumenep, Jawa Timur. Sebelum menjabat sebagai kepala Badan Diklat, ia pernah menjadi pejabat eselon II di Direktorat Jenderal Badan Peradilan Umum (Badilum) MA, yang mengurus mutasi dan promosi hakim.

Ia diangkat sebagai kepala Badan Penelitian dan Pengembangan serta Pendidikan dan Pelatihan Hukum dan Peradilan (Balitbang Diklat Kumdil) MA pada 22 Agustus 2017. Pada tahun 2020, ia juga merangkap jabatan sebagai pelaksana tugas Direktur Jenderal Badilum, sebelum pensiun pada 2022 dengan posisi terakhir sebagai kepala Balitbang Diklat Kumdil.

Setelah pensiun, Zarof sempat menjabat sebagai wakil ketua Komite Etik Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) dan terbaru, ia menjadi produser film Sang Pengadil yang tayang di beberapa bioskop pada 24 Oktober 2024.

Film ini mengangkat tema kehidupan hakim di pengadilan Indonesia, dengan harapan dapat menginspirasi generasi muda untuk berkarir sebagai hakim. (**)

sumber: beritasatu.com
Editor : Rizqi Ardian

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow