Pemkot Mojokerto Tunggu Teknis Informasi Penerimaan CASN 2024
Kepala BKPSDM Kota Mojokerto, Muhammad Imron, belum terima aturan bahwa pengadaan untuk tahun 2024 itu hanya untuk CPNS saja.
Kota Mojokerto, SJP - Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo dalam akun resmi Instagram nya memposting informasi rekrutmen Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) 2024.
Dalam informasi itu menyebut bahwa pemerintah akan membuka rekrutmen CASN 2024 sebanyak 2,3 juta formasi.
Formasi itu meliputi profesi guru dan dosen, tenaga kesehatan, serta tenaga teknis sesuai kebutuhan.
Meski begitu, beberapa daerah masih belum menerima pengadaan spesifik tentang CASN 2024.
Hal itu juga diungkapkan Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Mojokerto, Muhammad Imron, Selasa (09/01/2024).
“Kami belum pernah menerima aturan bahwa pengadaan untuk tahun 2024 itu hanya untuk CPNS saja. Kita baru melihat adanya pengadaan seperti yang dimaksud,” ujarnya.
Imron menjelaskan, pihaknya belum menerima alokasi pengadaan CASN 2024 secara spesifik.
“Kita menunggu juklak (petunjuk pelaksanaan) dan juknis (petunjuk teknis) dulu. Kalau sudah ada, baru kami bisa bicara,” tuturnya.
Imron menyebut, ada beberapa persiapan yang akan ditempuh, jika alokasi formasi sudah dikantongi oleh calon pendaftar.
Seperti, mengecek rencana kebutuhan ASN untuk 2024, termasuk membuat surat permintaan kepada Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemerintah Kota (Pemkot) Mojokerto untuk rencana kebutuhan rekrutmen ASN 2024.
“Ketika semua sudah dicukupi OPD, kita akan evaluasi dan skala prioritas sesuai kebutuhan Pemkot Mojokerto. Kemudian, usulan ASN sesuai kebutuhan yang disiapkan Pemkot Mojokerto akan dikirimkan kepada pemerintah pusat,” pungkasnya.(*)
editor: trisukma
What's Your Reaction?