Pemain Veteran Persibo Hadir Saat Laga Final Liga 3 PSSI Jatim

Putra daerah penghasil minyak (sebutan Bojonegoro) itu datang bersama istri dan anaknya untuk mengobati rasa kangen pada tim yang pernah ia antarkan menjadi juara Divisi Utama tahun 2007 silam.

07 Feb 2024 - 11:00
Pemain Veteran Persibo Hadir Saat Laga Final Liga 3 PSSI Jatim
Samsul Arif Munif (tengah). (Foto : Abrori/SJP)

Kabupaten Bojonegoro, SJP - Samsul Arif Munif, pemain veteran Persibo Bojonegoro mengejutkan ribuan supporter Laskar Angling Dharma saat hadir dalam pertandingan final Liga 3 PSSI Jawa Timur, pada Selasa (6/2/2024).

Tak pelak, kehadiran legenda klub berjuluk Laskar Anling Dharma itu sejenak menyita perhatian supporter, terutama yang duduk di bangku VIP.

Putra daerah penghasil minyak (sebutan Bojonegoro) itu datang bersama istri dan anaknya untuk mengobati rasa kangen pada tim yang pernah ia antarkan menjadi juara Divisi Utama tahun 2007 silam.

"Kangen sama Persibo," tegas pria kelahiran Bojonegoro 14 Januari 1985 ini.

Selain mengobati kerinduan, striker yang akrab disapa Samsul Arif yang kini bermain untuk tim sepakbola Gresik United itu, sengaja pulang kampung untuk melihat langsung laga final Persibo versus Persedikab, Liga 3 PSSI Jatim.

"Ini sengaja pulang buat nonton final Persibo dengan Persedikab," lanjutnya.

Melihat irama permainan tim yang pernah ia bela sangat meyakinkan, dan terlebih sudah unggul 1-0, Samsul Arif yakin laga final Liga 3 PSSI Jatim akan dimenangkan oleh Persibo, ia lalu memutuskan keluar stadion untuk pulang.

"Mau pulang, saya yakin Persibo jadi juara Liga 3," tandasnya.

Sebagai informasi, Persibo Bojonegoro menjadi juara 1 Liga 3 PSSI Jatim setelah sukses kalahkan Persedikab Kediri 2-0.

Didukung penuh oleh ribuan supporternya, tim asuhan pelatih Iwan Setiawan dapat menjebol gawang Persedikab Kediri pada menit 30 melalui tendangan 12 pas.

Menjelang pertandingan babak kedua usai, gawang Persedikab Kediri kembali kebobolan setelah pemainya Raymond Fernando Toga melakukan gol bunuh diri.

Skor 2-0 bertahan hingga wasit meniup peluit tanda berakhirnya laga final Liga 3 PSSI Jawa Timur. (*)

Editor : Rizqi Ardian

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow