Operasi Zebra Semeru 2024 Resmi Dimulai untuk Tingkatkan Kesadaran Lalu Lintas

untuk menekan angka kecelakaan lalu lintas kepolisian bekerja sama dengan TNI, dinas perhubungan, Satpol PP, dan instansi terkait lainnyaeningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya mematuhi peraturan berlalu lintas

15 Oct 2024 - 11:06
Operasi Zebra Semeru 2024 Resmi Dimulai untuk Tingkatkan Kesadaran Lalu Lintas
Polisi melakukan razia Operasi Zebra Semeru 2024 . (Foto: BeritaSatuPhoto/Joanito De Saojoao)

SIDOARJO, SJP - Mulai Senin (14/10/2024),  secara resmi melaksanakan Operasi Zebra Semeru 2024. Operasi ini akan berlangsung serentak di seluruh Indonesia hingga 27 Oktober 2024, bertujuan untuk menekan angka kecelakaan lalu lintas kepolisian bekerja sama dengan TNI, dinas perhubungan, Satpol PP, dan instansi terkait lainnya meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya mematuhi peraturan berlalu lintas.

Di Sidoarjo, apel pembukaan operasi ini dipimpin oleh Pjs Bupati Sidoarjo, Muhammad Isa Anshori, bersama Kapolresta Sidoarjo, Kombes Pol Christian Tobing. Acara tersebut juga dihadiri oleh jajaran Forkopimda, Wakapolresta AKBP I Made Bayu Sutha Sartana, serta pejabat dan Kapolsek dari Polresta Sidoarjo.

Kombes Pol Christian Tobing menekankan bahwa fokus utama operasi kali ini adalah tindakan preventif dan edukatif. "Kita akan banyak memberikan teguran kepada pelanggar, terutama pada pelanggaran yang kerap menyebabkan kecelakaan, seperti tidak memakai helm, melawan arus, dan melebihi batas kecepatan," ungkapnya.

Sistem tilang elektronik (E-TLE) tetap diberlakukan untuk mendeteksi pelanggaran menggunakan kamera pengawas. Di Sidoarjo, operasi akan terfokus pada titik-titik rawan kecelakaan, seperti jalur Tarik, Balongbendo, Krian, Porong, Jabon, dan kawasan Lingkar Timur.

Kapolresta menambahkan bahwa personel akan siaga untuk patroli serta memberikan edukasi kepada masyarakat agar lebih mematuhi aturan lalu lintas. Dalam amanat Kapolda Jatim yang dibacakan oleh Pjs Bupati Sidoarjo, disampaikan bahwa peningkatan populasi dan aktivitas masyarakat berpotensi meningkatkan angka kecelakaan.

Kampanye pilkada serentak yang berlangsung saat ini menjadi tantangan tersendiri, di mana banyak pengguna jalan lebih fokus pada euforia kampanye ketimbang keselamatan berkendara. 

“Oleh karena itu, sosialisasi dan edukasi terkait tertib berlalu lintas akan terus dimasifkan selama operasi ini berlangsung,” ujar Muhammad Isa Anshori.

Selain patroli reguler, Satlantas Polresta Sidoarjo juga memperkenalkan inovasi Patroli Rukyah, yang melibatkan tokoh agama dan masyarakat. Patroli ini bertujuan untuk mencegah kecelakaan lalu lintas melalui pendekatan yang lebih humanis dan spiritual.

“Diharapkan, Operasi Zebra ini bisa membentuk kesadaran masyarakat, serta menghindari kegiatan yang kontraproduktif yang bisa mencoreng citra positif institusi Polri. Kami berkomitmen untuk memberikan pelayanan terbaik melalui prinsip ‘Presisi’ dalam setiap tugas dan pengabdian,” tutup Kombes Pol Christian Tobing. (**)

sumber: beritasatu.com

Editor: Ali Wafa

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow