Nabung Puluhan Tahun, Peternak Kambing di Kediri Naik Haji

Sejak usia muda, menggembala kambing di belakang rumah telah menjadi rutinitas bagi seorang Mulyani.

28 May 2024 - 21:15
Nabung Puluhan Tahun, Peternak Kambing di Kediri Naik Haji
Mulyani yang sampai sekarang masih rutin menggembala kambing ternak miliknya. (Foto : Novi/SJP)

Kota Kediri, SJP - Seorang peternak kambing tercatat sebagai salah satu calon jemaah haji asal Kota Kediri. Pria lansia itu akhirnya bisa berangkat ke Tanah Suci Mekah setelah puluhan tahun menabung.

Warga Kelurahan Manisrenggo, Kecamatan Kota, Kota Kediri itu bernama Mulyani. Dia mengaku sangat bersyukur bisa menunaikan rukun Islam ke-lima di usianya yang sudah menginjak 64 tahun.

"Alhamdulillah bisa berangkat haji tahun ini," ucap Mulyani di kediamannya, Selasa (28/5/2024).

Keinginan untuk pergi ke Mekah sudah muncul di benak Mulyani sejak tahun 1987. Sampai sekitar tahun 2000, dia mulai mampu mengumpulkan uang. Sedikit demi sedikit dari hasil menjual kambing ternaknya.

"Sekitar tahun 2000. Sedikit-sedikit menyisihkan uang, 10 ribu ditabung. Sampai 2013 Alhamdulillah bisa daftar haji," cerita Mulyani.

Mulyani sendiri beternak kambing sudah cukup lama. Sejak usia muda, menggembala kambing di belakang rumah telah menjadi rutinitas. Jumlah ternaknya pun tidak tanggung-tanggung, mencapai puluhan.

Berani bermimpi untuk berangkat haji, dia pun masih harus banting tulang bekerja serabutan. Mulyani mengaku tidak keberatan, karena melakukan pekerjaannya dengan ikhlas, juga untuk mencukupi kebutuhan sehari-hari.

“Paling banyak pernah punya 60 ekor kambing. Sekarang tinggal 15 ekor. Untuk melunasi biaya haji, saya jual 15 ekor kambing dan dua ekor sapi itu 33 juta,” ungkapnya.

Pria lansia itu lebih bersyukur lagi karena bisa mewujudkan mimpinya pergi haji bersama sang istri. Menurut Mulyani, istrinya yang berusia 60 tahun itu telah mendaftar haji pada tahun 2018.

"Syukur Alhamdulillah, bisa berangkat bersama istri," imbuh Mulyani yang bersama istrinya masuk kategori lansia sehingga mendapat prioritas berangkat haji tahun ini.  (*)

Editor: Rizqi Ardian 

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow