Mesin Politik PDI Perjuangan Bondowoso, Satu Komando Menangkan Pilkada 2024

DPC PDI Perjuangan Bondowoso siap dan solid menangkan Risma - Gus Han di Pilkada Jatim dan Bambang Soekwanto - Gus Baqir di Pilkada Bondowoso.

01 Sep 2024 - 15:45
Mesin Politik PDI Perjuangan Bondowoso, Satu Komando Menangkan Pilkada 2024
Irwan Bachtiar Rahmat (tengah berkopiah) saat memimpin sosialisasi rekomendasi Pilkada Jatim dan Bondowoso (Foto: Rizqi/ SJP)

Kabupaten Bondowoso, SJP - Pilkada serentak yang bakal digelar pada 27 November mendatang, sudah memasuki tahapan tes kesehatan bagi pasangan calon.

Oleh sebab itu, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Bondowoso mulai mensosialisasikan pasangan calon yang bakal maju di pemilihan gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur serta pemilihan bupati dan Wakil Bupati Bondowoso.

Sosialisasi tersebut digelar di kantor DPC PDI Perjuangan jalan Ahmad Yani Bondowoso, dan dipimpin langsung oleh Ketua DPC PDI Perjuangan, Irwan Bachtiar Rahmat, serta dihadiri oleh seluruh PAC se Kabupaten Bondowoso, pada Minggu (1/9/2024).

Sosialisasi ini menjadi tonggak soliditas partai berlambang banteng moncong putih, dalam memenangkan pasangan Tri Rismaharini (Risma) dan Zahrul Azhar Asumta (Gus Hans), di Pilkada Jatim, serta pasangan Bambang Soekwanto dan Gus Baqir yang bakal maju di Pilkada Bondowoso.

Solidnya PDI Perjuangan Kabupaten Bondowoso, kata Irwan Bachtiar diiringi dengan komitmen dan loyalitas seluruh PAC, Ranting, sayap partai dan kader, dalam memenangkan Pilkada Jatim dan Bondowoso pada November 2024 mendatang.

"Kita lakukan sosialisasi para calon kepada seluruh kader PDI Perjuangan kepada 23 PAC, ranting, sayap partai dan kader. Untuk di Bondowoso kami siap untuk memenangkan pasangan Bambang-Gus Baqir," ungkap Wakil Bupati Bondowoso periode 2018-2023 ini.

Militansi para kader PDI Perjuangan, kata Irwan, menjadi mesin politik yang linear menjalankan rekomendasi yang telah diberikan oleh DPP. Oleh sebab itu, semua barisan banteng moncong putih di Bumi Ki Ronggo, satu komando untuk memenangkan Pilkada 2024.

"Artinya kita satu komando dengan rekomendasi dari DPP, apapun rekomendasi yang telah dikeluarkan, kita harus tunduk patuh. Mesin partai sudah kita panasi untuk memenangkan Pilkada Jatim dan Bondowoso," tegas Irwan Bachtiar.

Pihaknya sudah menginstruksikan kepada semua kader partai dan simpatisan, bahwa PDI Perjuangan Bondowoso sangat solid dan yakin memenangkan Pilkada 2024. 

"Kalau untuk Pilgub Jatim sudah ada garis komando, tinggal dari pasangan Cabup-Cawabup Bondowoso ini nantinya seperti apa untuk menggerakkan mesin politik kita, karena mesin kita sudah panasi, tinggal hanya menggerakkan saja," pungkasnya.

Seperti diketahui, untuk Pilkada Jatim, PDI Perjuangan mengusung pasangan Tri Rismaharini  (Risma) dan Zahrul Azhar Asumta (Gus Hans). Sedangkan di Pilkada Bondowoso, PDI Perjuangan berkoalisi dengan Demokrat, PKS, Gelora dan PPP untuk mengusung pasangan Bambang Soekwanto dan Gus Baqir. (*)

Editor: Tri Sukma 

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow