Kunjungan Tempat Wisata Kota Batu Naik 70 Persen

Rata-rata kunjungan di Jatim Park Group, untuk Jatim Park 1 setidaknya mencapai 5000 kunjungan perhari, Jatim Park 2 bisa sampai 6000 perhari, dan Jatim Park 3 mencapai sekitar 4000 perhari

25 Dec 2023 - 10:15
Kunjungan Tempat Wisata Kota Batu Naik 70 Persen
Ilustrasi kunjungan wisatawan di Jatim Park 1 (istimewa)

Kota Batu, SJP - Libur Natal pada 2023 membuat beberapa destinasi wisata unggulan di Kota Batu mengalami lonjakan pengunjung hingga 70 persen. Salah satunya di Jatim Park yang mengalami kenaikan kunjungan wisata yang cukup signifikan.

Manager Marketing and Relationship Jatim Park Group Titik S Ariyanto mengatakan, untuk Drive Thru Park yang merupakan destinasi wisata baru telah mencapai 1.500 kunjungan dalam dua hari terakhir.

"Untuk Jatim Park 1 setidaknya mencapai 5.000 kunjungan perhari, Jatim Park 2 bisa sampai 6.000 perhari, dan Jatim Park 3 mencapai sekitar 4.000 perhari. Ini cukup banyak dibandingkan dengan tahun-tahun sebelumnya," ungkapnya Senin (25/12/2023).

Disinggung terkait puncak kunjungan, Titik mengakui setidaknya akan terjadi kembali pada 30-31 Desember yang jatuh pada pekan depan karena bertepatan pada Sabtu dan Minggu.

"Wisatawan yang datang juga didominasi oleh wisatawan dari luar kota. Kunjungan wisata biasanya akan kembali normal pada 6-7 Januari depan," imbuhnya.

Terpisah, Dirut PT Selecta Sujud Hariadi mengatakan kunjungan di Taman Rekreasi Selecta pada dua hari terakhir mengalami kenaikan yang cukup masif dibandingkan tahun sebelumnya.

"Pada Sabtu (23/12/2023) wisata yang berkunjung mencapai 4.700 wisatawan sedangkan untuk Minggu (24/12/2023) mencapai 9.450. Yang mendominasi wisatawan dari luar kota, bahkan ada yang dari Jateng, Jogja, dan lain sebagainya," paparnya.

Sujud juga menargetkan hingga akhir tahun sebelumnya menargetkan Selecta bisa dikunjungi 750 ribu wisatawan dalam satu tahun di 2023. Sedangkan untuk tahun depan ia menargetkan 800 ribu kunjungan dan akan terus kontinyu hingga satu juta kunjungan seperti saat sebelum masa covid-19 lalu. (*)

Editor : Rizqi Ardian

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow