Kalah Dari Spanyol di Final Olimpiade 2024, Prancis Tetap Bangga

Meskipun dua gol Sergio Camello Spanyol pupuskan mimpi Prancis, Thierry Henry akan mengingat turnamen dan medali peraknya sebagai peristiwa yang mengesankan

10 Aug 2024 - 06:30
Kalah Dari Spanyol di Final Olimpiade 2024, Prancis Tetap Bangga
Thierry Henry (kiri) dan pemain Prancis usai kekalahan dari Spanyol di final sepakbola Olimpiade 2024 (reuters/SJP)

Paris, SJP  - Prancis tetap berbangga dengan pencapaian luar biasa mereka di Olimpiade kendati gagal raih medali emas pertama mereka dalam 40 tahun di turnamen sepak bola putra.

Begitu ungkap pelatih tim nasional Prancis Thierry Henry pasca kekalahan mereka di perpanjangan waktu oleh Spanyol di final pada Sabtu (10/8) dini hari dengan skor 5-3.

Tuan rumah, dengan dukungan penuh penggemar yang memadati tribun Parc des Princes, menekan Spanyol hingga batasnya setelah bangkit dari ketertinggalan 3-1 di menit-menit akhir untuk membawa pertandingan ke perpanjangan waktu. 

Meskipun dua gol Sergio Camello Spanyol memupuskan mimpi Prancis, Henry akan mengingat turnamen dan medali peraknya sebagai peristiwa yang mengesankan. 

"Itu ajaib. Saya memberi tahu para pemain bahwa saya bangga dengan mereka dan bahwa kami akan mendapatkan medali pada akhirnya. Tentu ini bukan yang kami inginkan, tetapi ceritanya luar biasa," kata mantan pemain internasional Prancis Henry kepada wartawan. "Saya rasa semua orang menikmatinya meski  tidak berakhir sesuai harapan.

Ia katakan bahwa ia tetap mengapresiasi bagaimana berkumpulnya berbagai macam suku, agama dan ras selama ajang Olimpiade 2024, termasuk para penonton sepakbola.

Kapten Alexandre Lacazette, yang terakhir bermain untuk tim senior Prancis pada tahun 2017, juga menggambarkan perjalanan Olimpiade mereka sebagai sesuatu yang tak terlupakan.

"Untuk Henry, terima kasih telah mempercayai saya dan membuat saya mengenakan kaus biru (Prancis) lagi," kata penyerang berusia 33 tahun itu. "Saya akan mengingat perjalanan itu, fakta bahwa saya bisa mengenakan kaus biru lagi, atmosfer yang kami miliki. Saya rasa semua orang Prancis bangga pada kami. Meskipun kami kecewa."(**)

Sumber: Reuters

Editor: Tri Sukma

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow