Gubernur Jatim Pastikan Stok Beras Aman Sampai Akhir Tahun 

Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa memastikan stok beras di Jatim aman sampai akhir tahun 2023. Kenaikan harga beras di banyak wilayah, menurut Khofifah, membuat Jatim harus menyuplai beras di wilayah Sumatera dan Sulawesi Selatan. Hal itu dilakukan karena, biasanya Jatim menyuplai 16 provinsi di luar Sulawesi Selatan dan di luar Sumatera. Bahkan saat ini  Riau dan Bangka Belitung juga disuplai dari Jatim.

17 Sep 2023 - 03:15
Gubernur Jatim Pastikan Stok Beras Aman Sampai Akhir Tahun 
Gubernur Jatim saat meninjau pasar murah di halaman pendopo Raden Bagus Assra Bondowoso (Foto : Rizqi Ardian/SJP)

Kabupaten Bondowoso, SJP- Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa memastikan stok beras di Jatim aman sampai akhir tahun 2023. 

“Tapi yang perlu juga kita sampaikan adalah bahwa sampai saat ini stok beras di Jatim sangat aman. Stok beras kita bahkan aman sampai akhir tahun,” tegasnya, Sabtu (16/9/20232) saat meninjau pasar murah di Bondowoso.

Kenaikan harga beras di banyak wilayah, menurut Khofifah, membuat Jatim harus menyuplai beras di wilayah Sumatera dan Sulawesi Selatan.

Hal itu dilakukan karena, biasanya Jatim menyuplai 16 provinsi di luar Sulawesi Selatan dan di luar Sumatera. Bahkan saat ini Riau dan Bangka Belitung juga disuplai dari Jatim.

“Ini yang harus saya sampaikan, bahwa sebagai bangsa maka stok logistik semestinya kita bisa berbagi suplai dengan provinsi lainnya,” jelasnya. 

“Kalau beras dari Ngawi, memang biasanya mereka suplai ke Food Station di Jakarta. Bahkan banyak pedagang beras di Jawa Barat dan Jawa Tengah yang mengambil beras dari Jatim,” tambahnya.

Di sisi lain, meski begitu, Khofifah menyampaikan bahwa kenaikan harga GKG dan GKP yang ada di penggilingan, harus membawa manfaat bagi petani. 

"Nilai tambahnya dipastikan bisa dinikmati oleh petani. Karena sebetulnya pelampauan harga beras di Jatim ini bukanlah harga yang tertinggi jika dibandingkan di provinsi lain baik Jawa maupun luar Jawa,” katanya.

Sebagai informasi saat ini perkembangan harga bahan pokok rata-rata di Kabupaten Bondowoso per tanggal 15 September 2023 masih diatas HET. 

Rincinya yakni beras medium Rp 11.125, minyak goreng minyakita Rp 15.000, gula pasir Rp 13.125, dan telor ayam ras Rp 25.250. (*)

Editor : Noordin

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow