Festival Sastra Kota Malang Sukses Gelar Napak Tilas Chairil Anwar

Salah satu rangkaian kegiatan Festival Sastra Kota Malang tahun 2023 adalah Literatour. Literatour dalam Festival Sastra Kota Malang mengangkat tema "Napak Tilas Chairil Anwar di Malang".

23 Oct 2023 - 06:30
Festival Sastra Kota Malang Sukses Gelar Napak Tilas Chairil Anwar
Literatour dengan Tema Napak Tilas Chairil Anwar di Malang digelar oleh Pelangi Sastra dalam event Festival Sastra Kota Malang. Senin, (23/10/2023) (Donny Maulana/SJP)

Kota Malang, SJP - Rangkaian kegiatan Festival Sastra Kota Malang 2023 sukses digelar.

Festival yang digelar selama 4 hari sejak tanggal 19 hingga 22 Oktober 2023 tersebut, berjalan semarak dengan antusiasme yang tinggi dari para pegiat sastra serta para pengunjung.

Salah satu rangkaian kegiatan Festival Sastra Kota Malang tahun 2023 adalah Literatour.

Literatour dalam Festival Sastra Kota Malang mengangkat tema "Napak Tilas Chairil Anwar di Malang".

"Literatour merupakan serangkaian dari FSKM yang digawangi oleh Pelangi Sastra," ujar Moderator Pemandu Literatour, Asyrofi kepada suarajatimpost.com.

Ia melanjutkan bahwa Napak Tilas Chairil Anwar di Malang ini sekaligus bertujuan untuk mengenalkan jika Malang tidak sekadar kota pendidikan atau kota bunga, tapi punya nilai sejarah dan sastra yang tidak terlalu banyak di eksplor sejauh ini.

"Dengan Literatour ini kita bisa mengalami, melihat serta membayangkan sejarah di Kota Malang secara langsung di tempatnya, walaupun tidak pada zamannya," lanjutnya.

Literatour dimulai dengan menjelajahi Gedung Balai Kota Malang, SMA 04, Graha Tumapel, Monumen Chairil Anwar dan Gedung Sarinah.

"Dalam Literatour kali ini dipandu langsung oleh Sejarawan Alumnus Universitas Negeri Malang sekaligus Dosen Universitas Ciputra Surabaya, F.X Domini B.B Hera," tambahnya.

Sebagai tambahan informasi, Pelangi Sastra selalu melaksanakan event setiap tahunnya.

Sebelum terjadi pandemi ada festival buku di kampus-kampus.

"Tahun ini melalui Badan Bahasa dapat dukungan sehingga skala kegiatan dibesarkan menjadi festival sastra selama 4 hari," tandasnya.

Penutupan Festival Sastra Kota Malang diisi dengan jamming musisi Kota Malang dan talkshow besar-besaran tentang sastra di Pan Java Coffee. (0)

Editor: Queen Ve

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow