Dukung Anak Bangsa, Polwan Polres Mojokerto Kota Bagikan Puluhan Al-Qur'an di Ponpes

Hal itu dilakukan dengan membagikan 40 Kitab Suci Al-quran di Pondok Pesantren Manarul Huda Kedungkwali Gang III Timur No. 38, Kelurahan Miji, Kecamatan Kranggan, Jumat (14/6).

14 Jun 2024 - 20:15
Dukung Anak Bangsa, Polwan Polres Mojokerto Kota Bagikan Puluhan Al-Qur'an di Ponpes
Beberapa polwan dari Polres Mojokerto Kota saat memberikan Al-Quran kepada perwakilan Pondok Pesantren, Jumat (14/6). (Dok. Humas Polres Mojokerto Kota/SJP)

Kota Mojokerto, SJP – Polres Mojokerto Kota mendukung penuh program pendidikan karakter bagi calon-calon anak bangsa.

Hal itu dilakukan dengan membagikan 40 Kitab Suci Al-Qur'an di Pondok Pesantren Manarul Huda Kedungkwali Gang III Timur No. 38, Kelurahan Miji, Kecamatan Kranggan, Jumat (14/6).

Kasihumas Polres Mojokerto Kota Ipda Agung mengatakan, kegiatan humanis ini dilakukan oleh personel polwan Polres Mojokerto Kota dalam rangkaian HUT ke-78 Bhayangkara.

"Kegiatan ini menjadi ungkapan rasa syukur dan juga support kami terhadap adik-adik yang belajar di pondok pesantren ini," ujarnya.

Ipda Agung menyebut, selain pemberian Al-Qur'an, pihaknya juga bakal melakukan beberapa kegiatan bakti sosial menjelang HUT Bhayangkara.

"Nanti ada beberapa agenda, seperti bakti sosial ke beberapa tempat tidak hanya di Pondok Pesantren, tapi beberapa tempat lainnya," terangnya.

Sementara itu, Pengasuh Taman Pendidikan Manarul Huda, Ust. Zainuri mengapresiasi kegiatan yang dilakukan oleh Polres Mojokerto Kota.

"Saya ucapkan terima kasih kepada pihak Polres Mojokerto Kota, mudah mudahan dengan waqafnya Al-Qur'an ini bisa menjadi amal jariyah bagi kita semua," kata dia. (**)

Editor: Rizqi Ardian 

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow