Diduga Bikin Onar, Caleg PKB Pasuruan Babak Belur Dimassa

Dalam rekaman video CCTV yang didapat, caleg muda bernama Tri Wahyudi itu tiba-tiba menyerang sejumlah orang.

23 Nov 2023 - 08:45
Diduga Bikin Onar, Caleg PKB Pasuruan Babak Belur Dimassa
Potongan video yang terekam cctv dan unggahan di instagram milik Tri Wahyudi caleg PKB (foto isbi/SJP)

Kabupaten Pasuruan, SJP - Seorang caleg muda Tri Wahyudi di Kecamatan Pandaan, Kabupaten Pasuruan tiba-tiba ngamuk.

Ia kemudian menyerang sejumlah orang di TPQ Maqbulul Ma’rifah, Kecamatan Pandaan yang juga milik seorang caleg dari partai yang sama yakni A. Wasik Rahman Hamzah pada Selasa (21/11/2023) sekira pukul 22.00 WIB.

Caleg Tri Wahyudi diduga stress lantaran diketahui selama ini ia berkampanye menggunakan aplikasi kencan yang ada di sosial media.

Dalam rekaman video CCTV yang didapat, caleg muda bernama Tri Wahyudi itu tiba-tiba menyerang sejumlah orang.

Terlihat ia membawa dua bilah benda, mirip seperti tongkat di kedua tangannya. Sementara itu wajahnya tertutup masker hitam.

Ketua DPC PKB Kabupaten Pasuruan H Irsyad Yusuf dalam keterangannya pada Kamis (23/11/2023) pagi sangat menyayangkan salah komunikasi tersebut.

"Semua itu hanya miss komunikasi saja, kami berharap bisa diselesaikan secara kekeluargaan," katanya.

Menyinggung kejiwaan salah satu caleg Tri Wahyudi yang diketahui menduduki No 5 Dapil 6, Irsyad Yusuf sekaligus mantan Bupati Pasuruan 2 periode menambahkan, kejiwaan Tri Wahyudi dalam kondisi labil.

"Pasti di awal seleksi caleg ada tes psikologi, juga tes-tes lainnya, saya yakin Tri Wahyudi dalam kondisi sehat. Hanya saja terlalu semangatnya berkampanye kaum millenial, emosinya tidak bisa dikontrol," lanjutnya. (*)

Editor : Rizqi Ardian

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow