Back to Back, UM Raih Kategori Terbaik Informatif 2023

Prestasi ini semakin memperkuat posisi UM sebagai lembaga pendidikan yang tidak hanya unggul dalam aspek akademik tetapi juga dalam praktik-praktik tata kelola dan pelayanan masyarakat.

19 Dec 2023 - 15:15
Back to Back, UM Raih Kategori Terbaik Informatif 2023
Pemberian penghargaan oleh Wakil Presiden RI kepada Rektor UM. Selasa, (19/12/2023) (UM/SJP)

Kota Malang, SJP - UM (Universitas Negeri Malang) kembali menorehkan prestasi gemilang dengan meraih anugerah keterbukaan informasi publik kategori informatif, untuk yang keempat kalinya sejak tahun 2020 dari Komisi Informasi Pusat RI. 

Bahkan tahun 2023 ini, UM merupakan perguruan tinggi negeri terbaik kategori informatif untuk kedua kalinya secara berturut-turut.

Penghargaan ini diberikan oleh Wakil Presiden Republik Indonesia, Prof. Dr. K.H. Ma’ruf Amin kepada Rektor UM, Prof. Dr. Hariyono, M.Pd., di Istana Wakil Presiden RI, Jakarta, (19/12/2023).

Berdasarkan Keputusan Komisi Informasi Pusat Republik Indonesia Nomor: 17/KEP/KIP/XII/2023 tentang Hasil Monitoring dan Evaluasi Keterbukaan Informasi Publik pada Badan Publik Tahun 2023, UM memperoleh skor 99,29, disusul UGM memperoleh skor 98,44 dan UB dengan skor 98,30.

Penganugerahan ini sebagai pengakuan atas komitmen UM dalam memberikan pelayanan informasi publik yang akurat, transparan, informatif, inovatif, dan menjunjung tinggi kepatuhan atas undang-undang keterbukaan informasi, serta memberikan aksesibilitas masyarakat untuk mendapatkan hak informasi publik dengan mudah.

Menaggapi hasil tersebut, Rektor UM, Hariyono, menyampaikan rasa syukur dan bangga atas pencapaian tersebut. 

”Kita ucapkan syukur dan terima kasih tahun ini dan tahun lalu UM menjadi yang terbaik, ini adalah hasil kerja keras teman-teman untuk menjalankan amanah konstitusi, yaitu kita sebagai lembaga publik harus bisa memberikan layanan kepada publik. Salah satunya layanannya adalah kita bisa melakukan transparansi layanan yang bersifat strategis, agar publik bisa mengetahui apa yang telah dilakukan dan yang akan dilakukan oleh UM,” tandasnya.

Lebih lanjut, prestasi ini semakin memperkuat posisi UM sebagai lembaga pendidikan yang tidak hanya unggul dalam aspek akademik tetapi juga dalam praktik-praktik tata kelola dan pelayanan masyarakat.

Kiprah positif UM dalam membangun kultur dan budaya keterbukaan informasi diharapkan semakin mendekatkan masyarakat untuk bersinergi membangun kolaborasi untuk memajukan bangsa dan negara. (0)

Editor: Rizqi Ardian 

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow