Anggota Komisi III DPR RI Komentari Mutasi Kapolres Bojonegoro

AKBP Mario Prahatinto akan menjadi Kapolres Bojonegoro menggantikan AKBP Rogib Triyanto yang belum genap setahun menjabat.

09 Dec 2023 - 11:30
Anggota Komisi III DPR RI Komentari Mutasi Kapolres Bojonegoro
Didik Mukrianto (instagram@didikmukrianto)

Bojonegoro SJP - Anggota Komisi III DPR RI Fraksi Demokrat Didik Mukrianto memberikan tanggapan terkait peralihan tongkat komando pimpinan korps Bhayangkara di Kabupaten Bojonegoro.

Politikus Partai Demokrat itu berharap AKBP Mario Prahatinto yang akan menggantikan AKBP Rogib Triyanto, dapat lebih terbuka dan komunikatif, khususnya kepada awak media di bumi Angling Dharma (sebutan Bojonegoro).

"Bagaimanapun juga Jurnalis itu merupakan pilar pengawasan dan kontrol sosial yang tugasnya menyebarkan informasi dan pengetahuan," ucap pria anggota Komisi III DPR RI yang membidangi hukum, Sabtu (9/12/2023).

Menurut pria kelahiran Magetan Jatim tersebut, dalam menjalankan tugas serta tanggungjawabnya, Polisi perlu transparan dan akuntabel kepada awak media. Terlebih ketika melihat program Presisi yang tengah digaungkan oleh pimpinan tertinggi di institusi mereka.

Program Presisi yang menjadi tagline era kepemimpinan Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo itu adalah singkatan dari Prediktif, Responsibilitas, dan Tranparansi berkeadilan menuntut setiap anggota Polri mesti menampilkan sikap dan perilaku humanis kepada masyarakat, termasuk kepada awak media.

“Pada intinya, saya berharap Kapolres Bojonegoro yang baru bisa lebih proaktif dan responsif dalam melayani warga masyarakatnya," tandas anggota DPR RI dari dapil Bojonegoro-Tuban tersebut.

Sebagai informasi, mutasi pucuk pimpinan Mapolres Bojonegoro itu telah tertuang dalam Surat Telegram Kapolri nomor: ST/2750/XII/KEP/2023 tanggal 7 Desember 2023.

AKBP Mario Prahatinto akan menjadi Kapolres Bojonegoro menggantikan AKBP Rogib Triyanto yang belum genap setahun menjabat.

Hengkangnya AKBP Rogib Triyanto dari bumi Angling Dharma sebagai Kapolres Bojonegoro ini disambut baik awak media setempat.

Sebab, selama menahkodai institusi penegak hukum di wilayah Bojonegoro, sikapnya cenderung acuh tak acuh terhadap wartawan dan dinilai kurang mampu memenuhi kebutuhan informasi demi kepentingan publik.

Ketua Aliansi Jurnalis Independen (AJI) Bojonegoro Dedi Mahdi Assalafi menyatakan, sikap AKBP Rogib Triyanto kepada awak media selama menjabat Kapolres Bojonegoro dianggap kurang pantas.

"Jabatan Kapolres itu merupakan jabatan publik, mestinya gak begitu dalam bersikap," tandas Dedi Mahdi Assalafi.

AKBP Rogib Triyanto harus memahami konsekuensi dan kewajiban pejabat publik yang harus bersikap terbuka dan komunikatif terhadap awak media.

"Dia seharusnya terbuka dan komunikatif kepada awak media itu sudah menjadi konsekuensi bahkan kewajiban pejabat publik," tegasnya.

Dedi sapaannya berharap, AKBP Mario Prahatinto selaku bakal Kapolres Bojoengoro baru tak meneladani perangai AKBP Rogib Triyanto. Dia meminta, AKBP Mario Prahatinto lebih terbuka dan komunikatif kepada awak media.

Pria yang akrab disapa Dedi itu pun berharap kepada AKBP Mario Prahatinto yang akan menjabat sebagai Kapolres Bojonegoro, kelak tidak meneladani sikap AKBP Rogib Triyanto.

Sementara itu, Kepala Seksi Humas Polres Bojonegoro Iptu Supriyanto mengatakan, pihaknya menerima segala saran dan kritikan yang dialamatkan ke pihaknya. Dia menyebut, pihaknya akan terus melakukan evaluasi. (*)

Editor: Rizqi Ardian

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow