UM Green Campus Bersama FIS UM Lakukan Konservasi Fauna Burung Langka

Adanya wadah konservasi ini juga mengusung konsep dengan memadukan tanaman (flora) dengan burung (fauna) yang sebelumnya telah diselamatkan oleh sivitas FIS UM.

11 Jul 2024 - 21:45
UM Green Campus Bersama FIS UM Lakukan Konservasi Fauna Burung Langka
FIS UM bersama UM Green Campus Galakkan Konservasi Fauna di Lingkungan Kampus. Kamis, (11/7/2024) (Donny/SJP)

Kota Malang, SJP - Fakultas Ilmu Sosial Universitas Negeri Malang (FIS UM) terus berbenah dalam segala aspek, salah satunya dalam hal sarana prasarana dan penciptaan lingkungan kerja yang semakin kondusif.

Hal tersebut semakin spesial karena dalam kesempatan terbaru, FIS UM membangun sebuah sangkar burung berskala besar (Aviari) yang tidak hanya sebagai tambahan sarana prasarana, tapi juga sebagai bentuk keseriusan FIS UM dalam hal konservasi fauna.

Hal tersebut disampaikan oleh Dekan Fakultas Ilmu Sosial, Doktor Ari Sapto kepada Suarajatimpost.com

"FIS membangun sangkar burung berskala besar atau lebih dikenal dengan nama Aviari yang bertujuan untuk konservasi fauna utamanya karena sangat banyak burung langka yang ada di FIS UM," ujarnya 

Adanya wadah konservasi ini juga mengusung konsep dengan memadukan tanaman (flora) dengan burung (fauna) yang sebelumnya telah diselamatkan oleh sivitas FIS UM.

"Selain sebagai bagian upaya konservasi, juga untuk mempercantik lingkungan dan membuat lingkungan kerja semakin kondusif," tambahnya.

Setali tiga uang, Profesor Sumarmi yang merupakan Ketua dari UM Green Campus yang juga datang dalam prosesi konservasi juga mengutarakan hal serupa.

"Kegiatan pelepasan burung ini bisa dikatakan sebagai sebuah bentuk kepedulian terhadap konservasi fauna yang dilakukan oleh FIS UM," tuturnya.

Terakhir, ia juga mengucapkan selamat kepada FIS UM yang tidak hanya concern terhadap tanggungjawab sosial, akan tetapi juga terhadap kelestarian lingkungan.

"Dengan menjaga kelestarian habitat mereka, kita turut berperan dalam melindungi keanekaragaman hayati. Setiap langkah kecil yang kita lakukan dapat membuat perbedaan besar. Yuk bersama-sama kita jaga alam dan warisan satwa untuk generasi mendatang. Selamat FIS UM semakin peduli terhadap kelestarian lingkungan," tandasnya. (0)

Editor: Rizqi Ardian 

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow