Tampil Tenang, Jepang Yakin Juara Grup D Piala Asia 2023
Jepang unggul dari Vietnam 4-2 dengan proses yang tak mudah karena ketangguhan Vietnam sepanjang 90 menit.
Doha, SJP – Pelatih tim nasional Jepang Hajime Moriyasu puji ketangguhan para pemainnya saat juara empat kali itu raih kemenangan 4-2 atas Vietnam di Stadion Al Thumama di laga perdana Grup D, Minggu (14/1/2024)
Awal positif dengan raihan 3 poin ini tentu sudah memudahkan Jepang untuk hadapi dua pertandingan lainnya lawan Indonesia dan Irak.
Takumi Minamino mencetak gol perdana untuk tim Samurai Biru di menit ke 11 sebelum Nguyen Dinh Bac samakan kedudukan lima menit kemudian.
Bahkan, Jepang sempat tertinggal di menit ke-33 ketika Pham Tuan Hai unggul 2-1 di menit 33.
Penampilan tenang Jepang membuahkan hasil saat Minamino kembali cetak gold an samakan kedudukan pada menit ke-45.
Keito Nakamura bahkan tambah keunggulan Jepang dua menit kemudian.
Penampilan profesional tim asuhan Moriyasu ini terbukti saat Ayase Ueda cetak gol pamungkas di menit ke 85.
“Saya tahu fans kami di Jepang ingin melihat pertandingan di mana kami mengalahkan lawan dengan kekuatan besar, tetapi pertandingan pembuka di turnamen selalu sulit dan itulah yang kami jalani hari ini,” kata Pelatih Terbaik AFC 2022 itu.
Ia pun puji Troussier, pelatih Vietnam yang dapat mengatur para pemain Vietnam dengan sangat baik dalam melawan timnya secara taktis.
Hal inilah yang membuat babak pertama menjadi sulit,” tukasnya. “Pada babak pertama kami mengalami beberapa kesulitan dalam peran bertahan kami sehingga saya harus melakukan beberapa penyesuaian dengan para pemain saya.
Sementara itu, pelatih Vietnam Philippe Troussier, katakan timnya akan tetap fokus hadapi pertandingan mendatang.
“Saya puas karena ingin menganggap pertandingan melawan Jepang ini sebagai bagian dari proses untuk lolos,” ujarnya. “Ini bukan pertandingan sistem gugur, jika kami menang atau kalah, jelas kompetisi ini belum selesai bagi kami, atau bagi Jepang.”
Vietnam akan bertemu Indonesia berikutnya pada hari Jumat sementara Jepang bermain melawan Irak. (**)
Sumber: AFC
Editor: trisukma
What's Your Reaction?