Tahun 2024, DPRD Kota Mojokerto Bakal Kenalkan E-Reses

Ketua DPRD Kota Mojokerto Sunarto katakan program E- Reses diharapkan mampu tampung aspirasi warga secara online tanpa harus tunggu waktu reses anggota DPRD

27 Dec 2023 - 02:45
Tahun 2024, DPRD Kota Mojokerto Bakal Kenalkan E-Reses
Para pimpinan DPRD Kota Mojoker to (dok/SJP)

Kota Mojokerto, SJP - Sebentar lagi, Sekretaris DPRD Kota Mojokerto bakal luncurkan program E Reses di tahun 2024.

Hal itu disampaikan Ketua DPRD Kota Mojokerto Sunarto, Rabu (27/12/2023). Ia mengatakan, program E Reses diharapkan mampu tampung aspirasi warga secara online tanpa harus menunggu waktu reses anggota DPRD.

"Selama ini harus menunggu masa reses, ditambah lagi aspirasi masyarakat serta pokok pikiran (pokir) dari kami tidak direalisasikan oleh eksekutif," ujarnya.

Sunarto jelaskan, hadirnya E Reses di situs SIPD pihak eksekutif tidak bisa berelak dan ketika pihaknya menyampaikan ke warga tidak dianggap sekedar janji belaka.

"Ini membuat kami tidak diombang-ambingkan keputusan APBD. Masyarakat pun juga mendapat informasi yang pasti. Karena ini bisa diakses langsung masyarakat secara online,” tuturnya.

Sementara, Wakil Ketua DPRD Kota Mojokerto Junaedi Malik apresiasi program E Reses yang akan diluncurkan itu.

Junaedi nilai, program itu merupakan salah satu solusi untuk pembangunan di Kota Mojokerto yang libatkan partisipasi masyarakat secara langsung.

"Pembangunan di Kota Mojokerto itu hasil dari partisipasi publik dan memang dibutuhkan masyarakat. Kita berupaya menampung aspirasi masyarakat ini efektif dan tepat sasaran," kata dia.(*)

editor: trisukma

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow