SMA Taman Harapan Sukses Gelar Lomba Bulan Bahasa dan Sastra 2023 

Lomba Bulan Bahasa dan Sastra 2023 Bertema ‘Remaja dalam Bingkai Nusantara’

25 Oct 2023 - 15:30
SMA Taman Harapan Sukses Gelar Lomba Bulan Bahasa dan Sastra 2023 
Kepala Dinas Pendidikan Kebudayaan kota Malang, Suwarjana hadir dalam Lomba Bulan Bahasa dan Sastra 2023 di SMA Taman Harapan Malang

Malang, SJP – SMA Taman Harapan memperingati bulan bahasa di bulan Oktober dengan menggelar Lomba Bulan Bahasa dan Sastra 2023.  

SMA Taman Harapan yang juga merupakan Sekolah Pancasila menggelar ragam perlombaan bagi para siswa yang duduk di jenjang SMP sederajat se-Malang Raya, Rabu (25/10/2023). 

Bertempat di aula SMA Taman Harapan, Jl. Majapahit No.1 Kota Malang, acara ini diikuti oleh 64 peserta. 

“Peserta baca puisi ini ada 16, pidato 16, tari 6 tim, peragaan busana 6 orang dan yang banyak ini dari lomba lukis. Lukis ini ada hampir 20-an lebih,” papar Endro Wiyono, Wakil Kepala Humas SMA Taman Harapan.

Bertema ‘Remaja dalam Bingkai Nusantara’, acara ini bertujuan mengeksplorasi bakat dan minat para siswa SMP sederajat di Malang Raya.

Acara ini dihadiri Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kota Malang, Suwarjana yang mewakili Pj Wali Kota Malang. 

Pada kesempatan yang sama, Kepala SMA Taman Harapan Palupi Yamini, SPd, mengatakan bahwa event yang sarat nilai Pancasila ini dapat menjadikan SMA Taman Harapan sebagai streotipe implementasi Pancasila. 

“Harapan kami ini adalah label Sekolah Pancasila di sekolah kami semakin kuat melalui berbagai kegiatan yang memperdalam nilai-nilai Pancasila,” pungkas Palupi.

Para pemenang lomba Bulan Bahasa dan Sastra 2023 yang digelar di SMA Taman Harapan Malang adalah: 

Pemenang Lomba Fashion: 

1. Zefalia Florencia N (SMP Kristen Aletheia)
2. Citra Aditya N. A (SMPK 1 YPK Malang)
3. Baraka Cardas (SMP Modern Al Rifa'ie)

Pemenang Lomba Seni Lukis: 

1.    Sadda Aulia Yasmin (MTS Syarif Hidayatullah)
2.    Christian Immanuel (SMP 4 YPK)
3.    Fahmi Ariyadiyas Putri (SMP PGRI 01 Wagir)

Pemenang Lomba Baca Puisi: 

1.    Faiz (SMP Bahrul Maghfiroh)
2.    Amanda Aulia Putri (SMPN 9 Malang)
3.    Callista Nadine A (SMP Modern Al-Rifaie)

Pemenang Lomba Pidato: 

1.    Holda Yoshe Onawa (SMPN 2 Bululawang)
2.    Akbar Nugraha Putra (SMP Taman Harapan)
3.    Rasyid (SMP Modern Al-Rifaie) (**)

Pewarta: Kontri3
Editor: Ronny Wicak

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow