Satpol-PP Kota Malang Tes Kesehatan Belasan Orang Terjaring Operasi Pekat

Operasi tersebut, petugas gabungan menyasar ke dua hotel yang diduga menjadi tempat praktik prostitusi online (open BO).

11 Mar 2024 - 19:15
Satpol-PP Kota Malang Tes Kesehatan Belasan Orang Terjaring Operasi Pekat
Beberapa pasangan open BO saat menjalani tes kesehatan, di Mako Satpol-PP Kota Malang. (Toski/SJP).

Kota Malang, SJP - Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol-PP) Kota Malang melakukan pengecekan kesehatan kepada belasan orang terjaring dalam operasi penyakit masyarakat (pekat) di dua hotel yang berada di dua tempat berbeda.

Kabid Ketenteraman dan Ketertiban Umum (KKU), Satpol PP Kota Malang Rahmat Hidayat mengatakan, dalam kegiatan operasi gabungan Pekat Polresta Malang Kota, dan Kodim 0833/Kota Malang tersebut, berhasil mengamankan belasan yang terdiri dari rincian 4 orang wanita open BO, 4 pria pengguna jasa dan seorang waria, serta 3 pasangan bukan suami istri.

"Operasi gabungan Pekat ini merujuk pada Surat Edaran (SE) Wali Kota Malang No 4 Tahun 2024 Tentang Pelaksanaan Kegiatan di Bulan Ramadan sekaligus memberikan rasa aman dan nyaman kepada umat muslim yang akan melaksanakan ibadah puasa," ucapnya, saat dikonfirmasi awak media, Senin (11/3/2024).

Menurut Rahmat, dalam operasi tersebut, petugas gabungan menyasar ke dua hotel yang diduga menjadi tempat praktik prostitusi online (open BO).

"Ada dua tempat yang kami geledah, yakni Votel Nirmala Hotel di Jalan Kolonel Sugiono, dan Dewarna Hotel di Jalan Zainul Arifin, kedua tempat itu masuk dalam target operasi (TO) kami," jelasnya.

Rahmat menjelaskan, di dua tempat itu, didapati adanya pasangan open BO serta pasangan bukan suami istri yang berada dalam satu kamar, dan kemudian mereka dibawa ke Mako Satpol PP Kota Malang untuk dilakukan pemeriksaan.

"Yang diamankan itu, 4 pasangan open BO dan 3 pasangan bukan suami istri termasuk 1 waria yang juga melakukan open BO. Namun untuk waria ini, tidak ada pasangannya. Kemudian mereka menjalani tes pemeriksaan HIV / AIDS. Hasilnya, semuanya nihil," tegasnya.

Sebagai informasi, operasi pekat tersebut dilakukan pada Ahad (10/3/2024) mulai pukul 20.30 hingga pukul 01.00 dinihari. (*)

Editor: Rizqi Ardian 

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow