Pulang Kerja, Karyawati Garment di Probolinggo Tewas Kecelakaan

Pihak keluarga yang datang berharap pelaku tabrak lari segera ditangkap dan diproses oleh pihak kepolisian

02 Jul 2024 - 20:45
Pulang Kerja, Karyawati Garment di Probolinggo Tewas Kecelakaan
Polisi saat melakukan olah TKP pada kecelakaan yang menimpa karyawati garment Selasa, (02/07/2024) (Rahmad/SJP)

Kota Probolinggo, SJP - Nahas, itulah yang dialami Kholfiah (24) karyawati pabrik garmen di Kota Probolinggo yang diduga menjadi korban tabrak lari pada Selasa, (02/07/2024) sore.

Kholfiah tewas pada kecelakaan yang terjadi di Jalan Raya Soekarno Hatta, Kelurahan Pilang, Kecamatan Kademangan.

Salah satu warga, Yanto, mengatakan kejadian tersebut terjadi begitu cepat.

"Saya taunya sudah ramai, perempuan itu tiba-tiba tergeletak di sisi jalan dan sudah tak bernyawa," jelasnya.

Penelusuran Suara Jatim Post, Kholfiah mengendarai sepeda motor Honda Beat berwarna hitam plat nomor N 4089 RB melaju dari arah timur ke arah barat.

Sementara, truk yang menabrak Kholfiah juga sedang melaju searah dengannya.

Saat sampai di lokasi kejadian, Kholfiah terjatuh dan truk kontainer tersebut terus melaju ke arah barat.

Selain itu, kecelakaan tersebut membuat kemacetan sepanjang 500 meter mulai dari depan SD Negeri Pilang 1 hingga perempatan lampu merah Pilang.

Jenazah Kholfiah pun oleh petugas telah dievakuasi ke RSUD Dr. Moh Saleh, Kota Probolinggo sebelum diserahkan kepada pihak keluarga.

Kecelakaan itu pun juga sudah ditindaklanjuti oleh Satlantas Polres Probolinggo Kota.

Diketahui, korban sendiri saat kecelakaan berdasarkan keterangan keluarga usai pulang kerja. 

Pihak keluarga yang datang berharap pelaku tabrak lari segera ditangkap dan diproses oleh pihak kepolisian. (*)

Editor: Rizqi Ardian 

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow