PT Gudang Garam Tambah Modal Rp 300 Miliar untuk Dukung Operasional Bandara Dhoho Kediri

Sekretaris Perusahaan Gudang Garam, Heru Budiman, mengungkapkan bahwa SDHI menerbitkan 300 ribu saham baru dengan nilai nominal Rp 1 juta per lembar

24 Oct 2024 - 17:04
PT Gudang Garam Tambah Modal Rp 300 Miliar untuk Dukung Operasional Bandara Dhoho Kediri
Bandara Dhoho Kediri milik Gudang Garam (GGRM).(Foto: Beritasatu/Anis Firmansah)

Suarajatimpost.com - Perusahaan rokok PT Gudang Garam Tbk (GGRM) telah menambah modal untuk PT Surya Dhoho Investama (SDHI) sebesar Rp 300 miliar.

Sekretaris Perusahaan Gudang Garam, Heru Budiman, mengungkapkan bahwa SDHI menerbitkan 300 ribu saham baru dengan nilai nominal Rp 1 juta per lembar, yang semuanya diambil oleh GGRM.

“Penyetoran tambahan modal oleh perseroan sebesar Rp 300 miliar,” jelas Heru Budiman dalam pernyataan resmi pada Kamis (24/10/2024). Dengan penambahan tersebut, modal yang ditempatkan dan disetor SDHI meningkat dari Rp 14 triliun menjadi Rp 14,3 triliun.

GGRM kini memiliki total 14.299.999 saham atau setara dengan Rp 14,29 triliun, sedangkan PT Surya Duta Investama memiliki satu lembar saham senilai Rp 1 juta.

“Modal dasar SDHI juga ditingkatkan dari semula Rp 14 triliun menjadi Rp 15 triliun,” tambah Heru. Ia menjelaskan bahwa peningkatan modal ini dilakukan untuk mendukung operasional Bandara Dhoho di Kediri, Jawa Timur, yang dibangun oleh Gudang Garam melalui SDHI.

Diresmikan

Bandara Internasional Dhoho Kediri telah resmi dibuka pada Jumat (18/10/2024). Bandara ini, yang dibangun oleh GGRM, memiliki panjang landasan pacu 3.300 meter x 45 meter dan mampu didarati berbagai jenis pesawat, termasuk Boeing 777. Bandara ini terletak di dua kecamatan, yaitu Kecamatan Banyakan dan Kecamatan Tarokan, Kabupaten Kediri, Jawa Timur.

Sejak penerbangan perdana pada Mei lalu, dua maskapai, Citilink dan Super Air Jet, telah beroperasi dengan rute Kediri – Jakarta dan Kediri – Balikpapan.

Beberapa maskapai lainnya, seperti Lion, Batik Air, dan AirAsia, juga menunjukkan minat untuk terlibat dalam rute penerbangan dari Bandara Dhoho Kediri. (**)

sumber: investor.id

Editor: Ali Wafa

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow