Petinggi Barcelona Lempar 'Serangan' untuk Vinicius Jr
Wakil juru bicara dari direksi Barcelona, Mikel Camps menyebut jika cemoohan fans lawan pada bintang asal Brasil itu bukan karena rasis seperti selama ini digaungkan.
Madrid, SJP - Panasnya El Clasico antara Real Madrid dan Barcelona sudah mulai terasa meski laga baru akan digelar akhir pekan nanti.
Hal itu menyusul 'serangan' yang diarahkan petinggi Barca kepada bintang Madrid, Vinicius Jr.
Wakil juru bicara dari direksi Barcelona, Mikel Camps menyebut jika cemoohan fans lawan pada bintang asal Brasil itu bukan karena rasis seperti selama ini digaungkan.
"Ini bukan rasisme, ia layak ditampar karena bertingkah seperti badut dan pelawak," ujarnya sebagaimana dikutip MARCA.
Menurut Camps, wajar jika selama ini Vinicius Jr kerap menjadi target pemain dan suporter lawan. Dan itu karena ulahnya sendiri.
"Apa gunanya melakukan aksi tak berguna dan tak ada artinya di tengah lapangan?" pungkasnya. (**)
Editor: Ronny Wicak
Sumber: Berbagai Sumber
What's Your Reaction?