PAW Fernanda Zulkarnain Berproses, Tunggu Keputusan Gubenur

Berdasarkan perolehan suara, Fernanda akan digantikan oleh Guruh Dwi Prasetyo melalui proses PAW (Pergantian Antar Waktu).

24 Oct 2024 - 17:32
PAW Fernanda Zulkarnain Berproses, Tunggu Keputusan Gubenur
Fernanda Zulkarnain (tengah berkopiah hitam) yang akan digantikan melalui mekanisme PAW oleh Guruh Dwi Prasetyo (Rahmad/SJP)

KOTA PROBOLINGGO, SJP - Setelah mencalonkan diri sebagai calon wali kota dalam Pilkada Kota Probolinggo 2024, Fernanda Zulkarnain harus melepaskan statusnya sebagai anggota DPRD 2024-2029.

Berdasarkan perolehan suara, Fernanda akan digantikan oleh Guruh Dwi Prasetyo melalui proses PAW (Pergantian Antar Waktu).

Guruh dipilih sebagai pengganti Fernanda karena perolehan suaranya di Pileg 2024 berada di bawah Fernanda dengan jumlah 1.801 suara, sedangkan Fernanda meraih 2.359 suara.

Keduanya berasal dari Dapil Kedopok dan sama-sama merupakan politisi Partai Golkar.

Namun, PAW ini masih menunggu keputusan Pemprov Jawa Timur, dalam hal ini Pj Gubernur Jawa Timur.

Sekretaris DPRD Kota Probolinggo, Teguh Bagus Sujawanto menyatakan, bahwa DPRD telah mengirimkan surat kepada KPU Kota Probolinggo untuk memproses PAW Fernanda.

"Kami sudah mengirimkan surat (PAW). Informasi dari KPU sudah disampaikan ke provinsi dan sedang menunggu keputusan," ucapnya pada Kamis (24/10/2024).

Sementara, Ketua KPU Kota Probolinggo, Radfan Faisal, juga membenarkan bahwa pihaknya telah menerima surat dari DPRD terkait proses PAW.

"Berdasarkan surat tersebut, kami telah mengagendakan klarifikasi dan verifikasi calon PAW yang bersangkutan pada hari Senin kemarin," katanya.

Radfan menambahkan bahwa proses administrasi Guruh telah sesuai dengan persyaratan yang ditentukan.

Berdasarkan PKPU 6 Tahun 2019, proses pembuatan berita acara akan dilakukan dalam waktu 5 hari kerja setelah surat dari DPRD terkirim.

Saat ini, KPU sedang menunggu masukan dan tanggapan dari masyarakat terkait usulan nama Guruh sebagai calon PAW dari Partai Golkar, mengingat perolehan suaranya yang lebih rendah dari Fernanda pada Pemilu sebelumnya.

Radfan juga menegaskan bahwa Fernanda telah mengajukan surat pengunduran diri sebelum mendaftar sebagai calon dalam Pilkada 2024. (*)

Editor : Rizqi Ardian

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow