Paslon No 1 WaLi Resmikan Rumah Pemenangan di Jalan Ijen Malang

Ada beberapa program yang dapat menyerap aspirasi masyarakat, hal ini tentunya menjadi hal pokok yang bakal diperjuangkan olehnya dimasa mendatang.

30 Sep 2024 - 19:30
Paslon No 1 WaLi Resmikan Rumah Pemenangan di Jalan Ijen Malang
Calon Walikota Malang Wahyu Hidayat saat memotong tumpeng resmikan Rumah Pemenangan di Jalan Ijen Kota Malang (Hafid/SJP)

KOTA MALANG, SJP - Rumah di Jalan Ijen nomor 46 Kota Malang resmi menjadi Rumah Pemenangan bagi Pasangan Calon (Paslon) Wali Kota dan Wakil Wali Kota Malang nomor urut 1, Wahyu Hidayat-Ali Mutohirin (Wali) pada Senin (30/09/2024). 

Dalam agenda tersebut, juga diwarnai dengan tumpengan untuk menandai peresmian rumah tersebut.

Dengan adanya rumah itu, tim pemenangan dan pendukung siap untuk membawa kedua Paslon tersebut menang jelang Pilkada Kota Malang 2024.

Calon Wali Kota Malang, Wahyu Hidayat, katakan jika peresmian rumah pemenangan itu merupakan tempat berkoordinasi, konsolidasi guna satukan visi misi dengan semua partai politik yang berjumlah 14 Partai Politik (Parpol) dan 24 anggota DPRD Kota Malang.

“Banyak dukungan yang kami terima dari 14 Parpol ini. Saya optimis dengan visi misi kami ini, nantinya benar-benar membawa Kota Malang menjadi kota yang lebih maju dan mbois berkelas,” kata, Wahyu, Senin (30/9/2024).

Ia katakan dulu waktu dirinya menjadi penjabat wali kota ada beberapa program yang dapat menyerap aspirasi masyarakat, hal ini tentunya menjadi hal pokok yang bakal diperjuangkan olehnya dimasa mendatang.

“Banyak hal yang sudah saya tampung karena pada saat itu, (saat menjadi Pj wali kota) saya juga menyerap aspirasi. Ada program Ngombe, yang menjadi salah satu program saya pada saat itu dan dari situ mengetahui keinginan masyarakat agar Kota Malang ini seperti apa dan harapannya yang menjadi prioritas itu segera diselesaikan,” tambahnya.

Dalam agenda tersebut Calon Wakil Wali Kota Malang, Ali Muthohirin, juga menyampaikan bahwa pihaknya optimisme menuju Pilkada Kota Malang, serta mengajak masyarakat mengerti akan demokrasi.

“Kami bertekad ingin mengajak semua masyarakat, menciptakan alam demokrasi yang substansial dan menjadi percontohan,” tandasnya. (***)

Editor : Rizqi Ardian

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow