Nasib Perempuan Renta Di Jombang, Tidak Masuk DTKS Makan Dari Pemberian Tetangga
Sungguh tidak beruntung nasib perempuan renta di Kabupaten Jombang. Ia Mari'ah (72) Tahun warga Dusun Jetis, Desa Mancilan, Kecamatan Mojoagung, Kabupaten Jombang.
Kabupaten Jombang, SJP - Sungguh tidak beruntung nasib perempuan renta di Kabupaten Jombang bernama Mari'ah (72) Tahun warga Dusun Jetis, Desa Mancilan, Kecamatan Mojoagung, Kabupaten Jombang.
Usia senja tinggal bersama keponakan, Mbah Mar biasa disapa kerap makan dari pemberian tetangga.
Tidak hanya itu, meski terkategori lansia tak bersuami dan memiliki anak, Mari'ah bukan bagian dari Data Terbaru Kesejahteraan Sosial (DTKS).
Dalam artian dengan kondisi tersebut, bisa dipastikan Mari'ah tidak dapat bantuan apapun dari pemerintah.
"Tidak masuk DTKS Itu mas, bahkan makan biasa dikasih tetangga," ungkap Roful warga tetangga korban kepada wartawan, Sabtu (6/4).
Kondisinya saat ini tinggal ikut dengan keponakan dimana tanah tempat berdiri rumah tersebut merupakan tanah pribadinya.
"Harusnya mak Mar masuk PKH Lansia," ujar Roful.
Selama ini, belum ada perhatian dari pemerintah desa kata Roful yang mengatakan dirinya bahkan pernah menghubungi perangkat desa setempat.
Namun jawabannya akan segera difasilitasi.
"Selama ini kemana saja Pemerintah Desa, kenapa tidak tahu ada warganya yang memang sudah tua renta dan tidak mampu," jelasnya.
Sebagai pegiat sosial, Roful berharap agar pemerintah desa dan Dinas Ssial lebih peka dengan kondisi masyarakat.
Jika memang warga tidak mampu, seperti Mbah Mar pihak - pihak terkait bisa berkata jujur dan segera memberikan penanganan.
"Dinsos dan Pemdes harap jujur memberikan bantuan kepada warga yang memang tidak mampu, biar tepat sasaran," tandasnya. (*)
Editor: Tri Sukma
What's Your Reaction?