Moment Hari Pahlawan, Bupati Jember Sampaikan Beberapa Point Membangun

Pada peringatan Hari Pahlawan dengan tema Semangat Pahlawan untuk Masa Depan Bangsa dalam Memerangi Kemiskinan dan Kebodohan pada Jumat, 10 November 2023 di Lapangan Kecamatan Sukorambi, bupati Jember mengajak masyarakat untuk semangat dalam memerangi kemiskinan dan kebodohan.

10 Nov 2023 - 08:30
Moment Hari Pahlawan, Bupati Jember Sampaikan Beberapa Point Membangun
Bupati Jember Hendy Siswa-siswanto saat pimpin Upacara hari pahlawan.(Diskominfo For Suarajatimpost.com)

Kabupaten Jember, SJP - Peringatan Hari Pahlawan dengan tema Semangat Pahlawan untuk Masa Depan Bangsa dalam Memerangi Kemiskinan dan Kebodohan dilakukan pada Jumat, 10 November 2023 di Lapangan Kecamatan Sukorambi oleh bupati Jember.

Dalam kegiatan tersebut, Forkompinda serta OPD dan DPRD juga turut hadir dalam kegiatan upacara peringatan tersebut.

"Hari Pahlawan ini kita harus semangat dalam memerangi kemiskinan dan kebodohan. Dan ini sesuai apa yang ada di lirik Mars Jember. Bahwa kemiskinan itu adalah belenggu penderitaan. Problem ini yang kita harus selesaikan bersama-sama," kata Bupati Jember.

Lebih lanjut, Hendy juga menyampaikan jika kemiskinan dan kebodohan suatu permasalahan tidak bisa diselesaikan sendiri tanpa adanya kolaborasi, sinergi dan akselerasi. 

Nantinya keberhasilan dalam mengatasi masalah kemiskinan dan kebodohan ini harus ada langkah konkret mengatasinya. 

Salah satu langkah yaitu kerjasama untuk meningkatkan kemampuan literasi sehingga masyarakat lebih merasakan adanya digitalisasi di setiap aktivitas. 

Tidak hanya itu saja, Bupati mengungkapkan dengan momentum Hari Pahlawan semua orang dapat meneladani para pahlawan yang semangat dan ikhlas memperjuangkan Kemerdekaan Republik Indonesia..

"Dan juga kita semua harus selalu mengenang jasa para pahlawan sehingga ikut membantu mempertahankan apa yang telah diperjuangkan," ungkapnya. (*)

pewarta : M Rochul Ulum

editor: trisukma

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow