Maju Periode 2, Bupati Kediri Ikut Daftar Penjaringan Partai Nasdem

Putra Menseskab Pramono Anung itu mengaku memiliki visi misi yang sama dengan Partai Nasdem. Dia berniat melanjutkan jabatannya sebagai Bupati Kediri untuk menyelesaikan program yang belum tuntas.

05 May 2024 - 08:45
Maju Periode 2, Bupati Kediri Ikut Daftar Penjaringan Partai Nasdem
Penyerahan formulir pendaftaran bakal calon Bupati Kediri Pilkada 2024 di Kantor DPD Nasdem. (Foto : Novi/SJP)

Kabupaten Kediri, SJP - Hanindhito Himawan Pramana mendatangi Kantor DPD Partai Nasdem Kabupaten Kediri, Sabtu (4/5) malam. Bupati Kediri itu menyerahkan formulir pendaftaran bakal Calon Bupati Kediri untuk Pilkada 2024.

Penyerahan formulir pendaftaran diserahkan Mas Dhito, sapaan akrab Bupati Kediri, dan diterima secara langsung oleh Ketua DPD Partai Nasdem Kabupaten Kediri, Lutfi Mahmudiono.

"Alhamdulillah, malam hari ini saya datang ke kantor Nasdem, diterima dengan hangat seperti Partai Nasdem yang saya kenal," ucap Mas Dhito.

Putra Menseskab Pramono Anung itu mengaku memiliki visi misi yang sama dengan Partai Nasdem. Dia berniat melanjutkan jabatannya sebagai Bupati Kediri untuk menyelesaikan program yang belum tuntas.

"Saya masih punya tanggung jawab di Kabupaten Kediri," tegasnya.

Mas Dhito tidak menampik jika dia juga akan mengajukan pendaftaran ke partai lain. Karena menurutnya, kontestan Pilkada harus menjalin komunikasi dengan semua partai. Namun, beda teknis dengan PDIP sebagai partai yang menaunginya selama ini.

"Kalau PDIP, tidak ada surat rekomendasi untuk bakal calon. Nanti yang ada surat penugasan yang dikeluarkan untuk saya," tandasnya.

Sementara itu, Lutfi Mahmudiono mengatakan bahwa Mas Dhito adalah orang pertama yang mengembalikan formulir pendaftaran bakal Calon Bupati Kediri di DPD Partai Nasdem Kabupaten Kediri.

"Ada beberapa yang ambil formulir pendaftaran. Tetapi Mas Dhito yang pertama kali datang untuk mengembalikan dan otomatis mendaftar," ungkap Lutfi.

Penjaringan yang dibuka mulai 1 April 2024 kemarin, menurut Lutfi merupakan mekanisme Partai Nasdem untuk memberikan kesempatan bagi masyarakat Kabupaten Kediri yang berniat mendaftarkan diri sebagai bakal calon bupati.

"Nanti semua pendaftar akan kami laporkan ke DPW untuk diteruskan ke DPP yang berwenang mengambil keputusan terakhir," imbuhnya.(**)

Editor: Tri Sukma

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow