Lewat Kanjuruhan Street Race, IMI Kabupaten Malang Terima Penghargaan dari Polres Malang

Kapolres Malang AKBP Putu Kholis Aryana apresiasi gagasan positif IMI Kabupaten Malang, lantaran lewat event Kanjuruhan Street Race dapat bantu kepolisian dalam rangka menghentikan maraknya balap liar yang selama ini meresahkan masyarakat

18 Mar 2024 - 05:45
Lewat Kanjuruhan Street Race, IMI Kabupaten Malang Terima Penghargaan dari Polres Malang
Kapolres Malang AKBP Putu Kholis Aryana (kiri) saat memberikan penghargaan yang diterima oleh Sekretaris IMI Kabupaten Malang, Andika Fajar Kurniawan. (Toski /SJP).

Kabupaten Malang, SJP - Ikatan Motor Indonesia (IMI) Kabupaten Malang berhasil mendapatkan penghargaan dari Polres Malang, di Upacara Hari Kesadaran Nasional (HKN) di Lapangan Satya Haprabu Polres setempat, Senin (18/3/2024).

Penghargaan tersebut diterima langsung pengurus IMI Kabupaten Malang, Andika Fajar Kurniawan dan Dony DKMS, karena dinilai berhasil mewadahi anak-anak muda penyuka balap motor melalui Kanjuruhan Street Race.

Kapolres Malang AKBP Putu Kholis Aryana mengapresiasi gagasan positif IMI Kabupaten Malang, lantaran lewat event Kanjuruhan Street Race dapat membantu kepolisian dalam rangka menghentikan maraknya balap liar yang selama ini meresahkan masyarakat.

"Sejak bulan Desember kita sudah melakukan pendekatan-pendekatan kepada rekan-rekan komunitas atau pemuda yang memiliki minat dan hobi di bidang adu kecepatan," ucapnya, saat memberikan sambutan di upacara HKN, Senin (18/3/2024).

Menurut Kholis, upaya pendekatan itu merupakan upaya baru kami, untuk bisa meningkatkan kesadaran masyarakat agar dapat mengeluarkan solusi.

"Jadi upaya yang sudah usang dan sudah tidak relevan sudah mulai kami tinggalkan, kami tengah berupaya untuk lebih persuasif, dengan tidak melakukan kejar-kejaran atau kucing-kucingan, razia, gesek nomor rangka nomor mesin, penindakan terhadap kendaraan, karena langkah itu tidak menyelesaikan masalah," jelasnya.

Kholis menambahkan, Kanjuruhan Street Race merupakan event yang harus terus didukung untuk membasmi aksi balap liar. Dijelaskan Kholis, secara spesifik menyadarkan perilaku anak-anak muda agar tidak terjerumus pada aksi balap liar merupakan hal positif, salah satunya lewat Kanjuruhan Street Race.

"Kita ingin intervensi, komunikasi, adalah orangnya bukan kendaraannya. Bagaimana kita bisa menata dan menyadarkan perilakunya dengan cara-cara yang lebih bisa diterima oleh masyarakat. Saya rasa (Kanjuruhan Street Race, red) merupakan wadah yang sangat baik untuk bisa kita hilangkan stigma balap liar yang mengganggu dan membahayakan pengguna jalan lain," ungkapnya.

Terpisah, Sekretaris IMI Kabupaten Malang, Andika Fajar Kurniawan menjelaskan, Kanjuruhan Street Race ini selain untuk mewadahi para pebalap liar, juga untuk mengorbitkan anak-anak muda di Kabupaten Malang yang memiliki potensi dalam dunia otomotif agar dapat meraih prestasi, baik tingkat regional, nasional, maupun internasional.

"Kanjuruhan Street Race sudah digelar 12 episode, kita sudah memulai bulan Oktober lalu, kami lakukan setiap Jumat dan malam minggu, awalnya kita datangi warung-warung kopi untuk mengajak bicara teman-teman bagaimana kalau kita mengajukan fasilitas atau solusi supaya tidak terjadi kucing-kucingan dengan kepolisian," tandasnya.(*)

Editor: Tri Sukma

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow