Kuliah Perdana Prodi D3 & S1 Keperawatan UMM Hadirkan Alumni Sukses

Dalam kesempatan yang sama Kaprodi S1 Keperawatan Fikes UMM Edi Purwanto SKep Ns MNg menyampaikan bahwa kuliah perdana ini diberikan khusus untuk mahasiswa

26 Sep 2024 - 19:30
Kuliah Perdana Prodi D3 & S1 Keperawatan UMM Hadirkan Alumni Sukses
Dekan Fikes UMM saat membuka acara Kuliah Perdana D3 & S1 Keperawatan UMM (ist/SJP)

KOTA MALANG, SJP - Kuliah perdana Prodi D3 & S1 Keperawatan Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) diisi dengan menghadirkan alumni sukses. Fakultas Ilmu Kesehatan (Fikes) ini memang berkomitmen untuk mencetak alumni yang kompeten dan berkarakter.

Seperti yang disampaikan oleh Dekan Fikes UMM Dr Yoyok Bekti Prasetyo M KepĀ  Sp Kom bahwa pihaknya berupaya menguatkan prinsip dan nilai yang berujung pembentukan karakter para mahasiswanya.

Diantara karakter tersebut seperti sikap sopan santun, disiplin, mandiri hingga saat bersaing di dunia kerja lulusan UMM dapat menjadi pemenang.

"Maka untuk hal tersebut kami berkomitmen untuk mencetak alumni yang kompeten dan berkarakter," ungkap Yoyok, Kamis (26/09).

Dalam kesempatan yang sama Kaprodi S1 Keperawatan Fikes UMM Edi Purwanto SKep Ns MNg menyampaikan bahwa kuliah perdana ini diberikan khusus untuk mahasiswa. Dengan harapan dapat menjadi landasan kuat bagi mereka untuk meraih kesuksesan di bidang medis.

"Termasuk diantaranya untuk mempersiapkan mereka menjadi pemimpin di masa depan," ucap Edi.(0)

Editor: Tri Sukma

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow