Ketua MPC Pemuda Pancasila Kota Batu Dukung Paslon NH
Dukungan ini disampaikan secara terbuka dalam perayaan HUT PP ke-65 yang berlangsung pada Senin kemarin (11/11/2024) dan dengan tegas menilai keberanian pasangan Nurochman dan Heli sebagai putra daerah untuk maju di Pilkada Kota Batu menunjukkan komitmen besar dalam membangun kota kelahirannya.
KOTA BATU, SJP - Ketua Majelis Pimpinan Cabang (MPC) Pemuda Pancasila (PP) Kota Batu Endro Wahyu Wijoyono memberikan dukungan penuh kepada pasangan calon Nurochman - Heli Suyanto (Paslon NH) dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kota Batu 2024.
Dukungan ini disampaikan secara terbuka dalam perayaan HUT ke-65 PP yang berlangsung pada Senin kemarin (11/11/2024) dan dengan tegas menilai keberanian pasangan Nurochman dan Heli sebagai putra daerah untuk maju di Pilkada Kota Batu, menunjukkan komitmen besar dalam membangun kota kelahirannya.
“Jujur, kita harus akui bahwa Cak Nur dan Mas Heli ini punya nyali besar. Kami semua angkat topi untuk mereka. Namun harapan kami Pilkada Kota Batu 2024 berjalan damai dan kondusif, terutama di tengah ragam pilihan politik di antara anggota Pemuda Pancasila. seluruh kader PP untuk mendukung suasana aman dan tertib, demi terciptanya Kota Batu yang cerdas dalam memilih pemimpinnya," tegasnya saat dikonfirmasi pada Selasa (12/11/2024).
Calon Wali Kota Batu Nurochman mengungkapkan rasa terima kasihnya atas dukungan Pemuda Pancasila. Ia berharap dukungan ini menjadi kekuatan dalam membangun sinergi antara pemerintah dan ormas, demi Kota Batu yang lebih maju.
“Jika terpilih, saya ingin menjalin sinergi yang kuat antara pemerintah dan ormas untuk membangun Kota Batu,” katanya.
Sementara itu, calon wakil wali kota, Heli Suyanto menambahkan pentingnya peran ormas seperti PP dalam mengawal kebijakan pemerintah.
"Pemuda Pancasila bisa menjadi mitra kritis dan pengawal keseimbangan dalam pengambilan kebijakan, sehingga aspirasi masyarakat Kota Batu lebih terwakili," tandasnya. (***)
Editor : Rizqi Ardian
What's Your Reaction?