Kesiapan Maksimal Menyambut Peserta Gerak Jalan Mojosuro di Surabaya

Surabaya sendiri akan mengadakan Pawai Parade Juang yang dilaksanakan besok minggu, 5 November 2023 dan dimulai dari Tugu Pahlawan.

04 Nov 2023 - 14:15
Kesiapan Maksimal Menyambut Peserta Gerak Jalan Mojosuro di Surabaya
Kedua dari kanan, potret Kadispora Jatim saat memberangkatkan Gerak Jalan Mojosuro (Dok. Kadispora)

Surabaya, SJP - Menyambut kedatangan peserta Gerak Jalan Perjuangan Mojokerto-Surabaya (Mojosuro) yang diperkirakan akan tiba dan finish pada pukul 21.00 WIB di Tugu Pahlawan, seluruh elemen keamanan hingga kesehatan dipersiapkan.

"Jadi persiapannya sudah cukup panjang, kita kordinasi lintas sektoral dan terakhir sudah kita rapatkan khusus untuk perihal keamanan," jelas Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga  (Kadispora) Moh. Ali Kuncoro melalui telepon, Sabtu (4/11/2023).

Kadispora menjelaskan bahwa sebelum pengadaan agenda gerak jalan ini digelar, sudah ada permintaan rekom dari Kabupaten dan Kota yang terlintasi, yang meliputi Kabupaten-Kota Mojokerto, Kabupaten Sidoarjo dan Kota Surabaya.

"Setelah rekom tersebut kami dapat, baru kami lakukan Rakor PAM dengan Kepolisian Daerah (Polda) Jawa Timur (Jatim) dan Alhamdulillah menyetujui untuk dilaksanakannya gerak jalan Mojosuro," lanjut Ali.

Tidak hanya itu, Ali juga mengungkapkan bahwa ada semacam pemberitahuan yang harus diberikan ke pihak Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) untuk menegaskan bahwa agenda gerak Jalan Mojosuro bukan agenda kampanye.

"Ini bukan dalam rangkaian kampanye dan murni Gerak Jalan Perjuangan yang sudah vacum mulai tahun 2019 dan dihidupkan kembali di tahun 2023," tegas Ali kepada SuaraJatimPost.com.

"Jadi PAM-nya menyeluruh, tidak hanya dari Polres setempat tapi juga melibatkan Dishub.Kab.Kota dan Provinsi, Satpol PP Kab.Kota dan Provinsi, RAPI (Radio Antar Penduduk Indonesia) hingga pihak kesehatan semua kami libatkan," lanjutannya.

Diinformasikan oleh Ali bahwa saat ini jajaran Kepolisian Resort Kota besar (Polrestabes) sudah standby di area Tugu Pahlawan untuk persiapan sambutan peserta dan mengawal rangkaian acara Gerak jalan yang masih akan dilanjutkan dengan beberapa agenda hiburan untuk para peserta Gerak Jalan.

"Nanti mulai pada pukul 21.00 WIB akan ada beberapa hiburan dan salah satu pengisi acaranya adalah Denny Caknan yang Insyaallah akan tampil pukul 22.30 WIB, ada juga pesta kembang api," ucap Ali.

Antusiasme peserta gerak jalan juga diikuti dengan fasilitas dan format Gerak Jalan yang lebih mudah, Ali menjelaskan bahwa Gerak Jalan di tahun sebelumnya masih konvensional dan melibatkan manusia, namun sekarang data peserta sudah direkam menggunakan kartu untuk di scan di setiap pos.

"Pertama saya menyampaikan banyak terimakasih atas animo masyarakat Jawa Timur timur dan Indonesia katena pendaftarnya tidak hanya dari Jatim yang luar biasa. Kedua saya harapkan ini menjadi Iktiar untuk mengkampanyekan semangat olahraga," harap Ali.

"Ketiga, karena ini juga dalam rangka memperingati Hari Pahlawa, semoga dengan momentum ini bisa kembali mengingatkan nilai-nilai patriotisme, nasionalisme, perjuangan dan keikhlasan untuk membela tanah air." tandasnya.

Surabaya sendiri akan mengadakan Pawai Parade Juang yang dilaksanakan besok minggu, 5 November 2023 dan dimulai dari Tugu Pahlawan. Meski bukan satu agenda acara, namun kegiatan Mojosuro dan Parade Juang akan diharmonisasikan antara Pemprov dan pemkot Surabaya agar semua lancar. (*)

editor: trisukma

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow