JConnect Run 2024 Bank Jatim Diikuti 3.200 Pelari Lewati Rute Iconic Bersejarah Surabaya
kegiatan JConnect Run 2024 tahun ini adalah pertama kalinya sebagai satu bentuk komitmen perseroan mengajak seluruh masyarakat Jawa Timur maupun Indonesia mengkampanyekan pola hidup sehat dan olahraga lari.
Surabaya, SJP - PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Timur Tbk (Bank Jatim) aktif partisipasi gelar kegiatan JConnect Run 2024 diikuti 3.200 pelari lewati rute Icon tempat bersejarah Surabaya, Ahad (15/9).
Total pelari yang berpartisipasi dalam kegiatan akbar tersebut mencapai 3.200 orang dengan kategori pilihan jarak tempuh 5K, 10K, dan 21K. Adapun rute jalan dilewati pelari diantaranya JI. Gubernur Suryo, JI. Yos Sudarso, JI. Ketabang Kali, JI. Genteng Kali, JI. Ngemplak, JI. Walikota Mustajab, JI. Jaksa Agung Suprapto, JI. Gubeng Pojok, JI. Pemuda, JI. Urip Sumoharjo, Jl. Dr. Soetomo, JI. Basuki Rahmat, JI. Embong Malang.
Dilanjutkan, JI. Blauran, JI. Bubutan, JI. Indrapura, JI. Krembangan Barat, JI. Gatotan, JI. Kalongan, JI. Rajawali, JI. Kembang Jepun, JI. Samudra, JI. Waspada, JI. Karet,
JI. Veteran, JI. Pahlawan, JI. Kramat Gantung, JI. Gemblongan, dan JI. Tunjungan.
Direktur Utama Bank Jatim Busrul Iman, direksi Bank Jatim, dan seluruh SEVP Bank Jatim turut membuka start kegiatan perlombaan lari sekaligus tandai menjadi bagian dari rangkaian perayaan Hari Ulang Tahun Bank Jatim yang ke-63.
Lomba lari memilih start diawali dari lokasi Gedung Negara Grahadi dan kembali di tempat finish yang sama. Untuk itu, sebut Busrul pada event Bank Jatim JConnect Run 2024 dengan event lari lainnya adalah rute yang dilewati peserta olahraga lari melalui tempat bersejarah yang jadi Iconic kota Surabaya.
Turut hadir juga dalam kesempatan tersebut Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan SDM Provinsi Jawa Timur Budi Raharjo, Deputi Direktur Layanan Managemen Strategis Dan Koordinasi Regional OJK provinsi jawa timur Firdaus AR.
Semarak suasana kegiatan JConnect Run 2024 semakin meriah dengan hadirkan Giselle Anastasia sebagai KOL (key opinion leader) atau seseorang yang pakar di bidangnya memimpin jalannya acara.
Dijelaskan Busrul Iman selaku Direktur utama Bank Jatim terkait penyelenggaraan event Bank Jatim dalam kegiatan JConnect Run 2024 tahun ini adalah pertama kalinya sebagai satu bentuk komitmen perseroan mengajak seluruh masyarakat Jawa Timur maupun Indonesia mengkampanyekan pola hidup sehat dan olahraga lari.
Sebab, lari adalah olahraga paling mudah dilakukan oleh semua orang di berbagai usia dan kalangan. Agenda yang dimulai sejak pagi hari pukul 05.00 WIB sampai pukul 10.00 WIB itu berjalan dengan lancar dan meriah.
"Alhamdulillah kami sangat bersyukur karena ajang ini mendapatkan respon yang positif di masyarakat. Baik dari masyarakat umum dan khususnya bagi para penghobi olahraga lari," urainya sembari juga disebut total peserta yang hari ini join (bergabung) di JConnect Run 2024 mencapai 3.200 pelari.
Melihat antusiasme seluruh peserta yang begitu luar biasa, lanjut Busrul, bukan tak mungkin untuk kedepannya bankjatim akan semakin meningkatkan penyelenggaraan kegiatan olahraga yang melibatkan banyak unsur.
"Kami ucapkan terimakasih sebesar - besarnya atas partisipasi dan dukungan dari semua pihak," paparnya.
Menurutnya, lewat kegiatan lari yang baru diadakan pertama kalinya oleh Bank Jatim ini, pihaknya ingin mengajak semua runner untuk berlari melewati rute-rute akulturasi budaya, napak tilas sejarah, dan ada juga rute-rute yang meny uquhkan keindahan bunga tabebuya yang dimiliki Surabaya.
Hadiahnya pun juga tak kalah besar. Total hadiah Rp 150 juta sudah disiapkan untuk semua pemenang.
"Sehingga melalui kegiatan yang diikuti ribuan pelari dari berbagai daerah di Indonesia ini, pariwisata Surabaya bisa terangkat dan sekaliqus bisa menciptakan perputaran ekonomi di dalamnya, tegas Busrul.
Selain itu, tujuan lain diadakannya Bank Jatim JConnect Run 2024 ini adalah untuk lebih perkenalkan produk JConnect kepada seluruh masyarakat.
"Bank Jatim sebagai banknya arek-arek Jawa Timur ingin memperluas market pengguna aplikasi Jconnect," tambahnya.
Sehingga event ini akan dijadikan momentum untuk meningkatkan user experience serta mengukur exposure atau seberapa jauh masyarakat mengenal serta menggunakan produk layanan yang dimiliki oleh bankjatim.
"Setelah pelari sampai finish, di Alun-Alun Surabaya sudah kami suguhkan Festival," katanya.
Kuliner dari UMKM binaan bankjatim di seluruh Jawa Timur, yang di mana seluruh transaksinya cashless, pakai QRIS bankjatim. Praktis, tinggal buka JConnect lalu scan QR Code yang tertera," tuturnya.(***)
Editor: Tri Sukma
What's Your Reaction?