Hasil Liga 1, Dua Gol Penalti Gustavo Antarkan Arema FC Menang Tipis dari PSS Sleman

Kemenangan tipis Arema FC dipersembahkan untuk para korban tragedi Kanjuruhan dan para supporter.

01 Oct 2023 - 02:30
Hasil Liga 1, Dua Gol Penalti Gustavo Antarkan Arema FC Menang Tipis dari PSS Sleman
Para pemain Arema FC dan PSS Sleman saat berebut bola atas dalam lanjutan pertandingan Liga 1. Arema berhasil menang tipis 2-1 atas PSS Sleman, berkat gol penalti Gustavo.

Kabupaten Gianyar, SJP - Arema FC akhirnya kembali meraih hasil positif di pekan 14 Liga 1, Sabtu (30/9/2023) sore. 

Bermain di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Kabupaten Gianyar, tim 'Singo Edan' berhasil menang 2-1 atas tamunya PSS Sleman.

Gol dari Arema FC diperoleh dari pemain Gustavo Almeida pada menit ke 45+1 lewat sepakan tendangan penalti, setelah tangan pemain belakang PSS, Thales Natanael mengenai bola di kotak penalti.

Di babak kedua, Thales berhasil membayar kesalahannya setelah mencetak gol penyama kedudukan, berkat sundulan kepala nya ke gawang Arema FC pada menit ke-56.

Alih-alih ingin mencuri 1 poin, justru Thales harus menerima kartu merah dimenit ke-67, setelah melanggar pemain Arema FC saat merebut bola di lini belakang Arema.

Kondisi tersebut dimanfaatkan oleh para pemain Arema FC. Terbukti, dimenit ke-86 Gustavo Almeida kembali mencetak gol dari titik putih penalti, setelah Dendi Santoso dijatuhkan di kotak penalti tim PSS Sleman.

Pelatih Arema FC, Fernando Valente mengatakan, kemenangan atas PSS Sleman sangat penting untuk timnya yang terus berusaha keluar dari zona merah degradasi.

"Tentu saja, kemenangan ini yang kami butuhkan setelah kita kehilangan poin di laga tandang ke Surabaya beberapa waktu lalu," ujarnya.

Valente menyebut, kemenangan dipertandingan ini dipersembahkan kepada keluarga korban tragedi Kanjuruhan dan suporter Aremania yang datang mendukung penuh di Stadion.

"Mereka jauh-jauh datang dari Malang hanya mendukung kita dan kemenangan ini layak untuk dipersembahkan bagi mereka dan besok (1 Oktober) merupakan peringatan tragedi Kanjuruhan. Hasil positif di laga ini juga dipersembahkan kepada keluarga korban," tuturnya.

Meski begitu, Valente mengaku masih ada kesalahan-kesalahan yang seringkali tidak diperhatikan oleh para pemainnya. Seperti, saat kehilangan bola dapat menjadi petaka bagi mereka dan membuat lawan mudah mencetak gol.

Sementara, Pelatih PSS Sleman Marian Mihail meminta maaf kepada semua suporternya karena gagal membawa 3 poin penuh di kandang Arema FC.

Ia menjelaskan, taktik yang ditampilkan pelatih Fernando Valente sangat sukses membuat timnya kesulitan dalam mengembangkan permainan.

"Saya ucapkan selamat kepada Arema FC dan pelatihnya, Valente atas kemenangan dipertandingan ini. Dia bisa meredam gaya permainan tim kami dan kita gagal mencuri poin di laga ini," kata Mihail.

Hasil ini membuat Arema FC tetap berada di posisi 16 dengan mengumpulkan 13 poin dari 14 laga. Sedangkan, PSS Sleman menduduki peringkat ke-13 dengan memiliki 18 poin. (**)

Pewarta : Kontri 4
Editor : Queen Ve

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow