FIFA Perbolehkan Kibar Bendera Palestina di Tribun Saat Pildun U-17

Boleh mengibarkan bendera, tapi dilarang pitch invasion atau penerobosan ke dalam lapangan oleh supporter, karena sudah masuk ranah hukum atau pelanggaran.

10 Nov 2023 - 15:45
FIFA Perbolehkan Kibar Bendera Palestina di Tribun Saat Pildun U-17
Dede Isharrudin Dirjen Informasi dan Komunikasi Publik (IKP) Kementerian Kominfo saat konferensi pers di Information Center Surabaya (Ryan/SJP)

Surabaya, SJP - Wakil Departemen Komunikasi LOC FIFA World Cup U-17, Dede Isharrudin mengklaim, bahwa pihak FIFA tidak melarang pengibaran bendera Palestina di area tribun, asal tidak melakukan pitch invasion atau penerobosan ke dalam lapangan oleh penonton.

Perihal tersebut disampaikan oleh Dede Isharrudin saat jumpa pers di Media Centre Piala Dunia U-17 di Kota Surabaya, Jumat (10/11/2023).

Dede mengatakan bahwa Erick Thohir telah berkomunikasi dengan pihak FIFA mengenai hal tersebut.

“Kami yakin informasi yang disampaikam Pak Erick terakhir bahwa memang boleh mengibarkan (bendera Palestina) di tribun tetapi tidak boleh sampai terjadi pitch invasion,” kata Dede.

Dede juga menjelaskan terkait perbedaan statement Ketua PSSI dan regulasi FIFA yang melarang segala bentuk pengibaran bendera atau penggunaan alat yang mengandung pernyataan tertentu, termasuk pengibaran bendera Palestina.

"Itu update terakhir dan saya yakin itu komunikasi yang dijaga Ketua Umum PSSI," tegas Dede.

"Saya lebih percaya dengan informasi terakhir yang disampaikan Pak Erick setelah berkonsultasi dengan FIFA itu bahwa memang masih boleh (mengibarkan bendera Palestina) di tahapan tribun," tambahnya.

Dede menuturkan, pitch invasion atau penerobosan ke dalam lapangan oleh supporter dilarang karena sudah masuk ranah hukum atau pelanggaran.

Hal tersebut sudah menjadi aturan yang harus dipatuhi oleh penonton di dalam stadion agar tidak menggangu berjalannya pertandingan. (*)

Editor : Queen Ve

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow