Di Tahun Naga Kayu; Ini Dia Jenis Usaha Yang Bakal Untung!

Menurut penghitungan Tiongkok, tahun ini menggabungkan Jia, kayu yang merupakan salah satu dari lima elemen, yang termasuk dalam kategori Yang, dan Chen, salah satu dari 12 shio yakni Naga

10 Feb 2024 - 00:15
Di Tahun Naga Kayu; Ini Dia Jenis Usaha Yang Bakal Untung!

Hong Kong, SJP - Tahun Baru Imlek 2024 jatuh pada tanggal 10 Februari dan berakhir dengan Festival Lampion pada tanggal 24 Februari dimana perayaan berlangsung hingga 16 hari; 

Di Tiongkok, hari libur umum berlangsung dari 10 Februari hingga 17 Februari.

Perayaan Imlek ini selalu berlangsung hingga bulan purnama berikutnya dan mereka yang merayakan Imlek akan berpesta sekaligus beribadah menghormati dewa-dewa serta leluhur.

Kenali Siapa Si Naga Kayu

Kita mengenal Shio atau yang dalam bahasa aslinya adalah Sheng Xiao (生肖).

Shio adalah siklus 12 tahun yang berulang dari tanda-tanda hewan dan atributnya berdasarkan kalender lunar.

Tahun Baru Imlek menandai peralihan dari satu hewan ke hewan lainnya dimana Tahun Kelinci, yang dimulai pada 22 Januari 2023, berakhir pada 9 Februari 2024.

Tahun Naga Kayu dimulai sejak 10 Februari 2024 dan Tahun Naga terakhir sebelum ini adalah pada 2012.

Menurut penghitungan Tiongkok, tahun ini menggabungkan Jia, kayu yang merupakan salah satu dari lima elemen, yang termasuk dalam kategori Yang, dan Chen, salah satu dari 12 shio yakni Naga

Karena itulah tahun 2024 disebut Tahun Naga Kayu.

 “Jia melambangkan kayu dan Naga adalah makhluk yang sangat bersahaja,” kata Thierry Chow, arsitek ternama di Hong Kong yang memadukan geomansi tradisional Tiongkok dengan elemen desain modern.

Menurut Chow, industri yang terkait dengan kayu seperti percetakan, dan perkebunan, akan lebih berhasil di tahun ini dibandingkan perusahaan yang terkait dengan hasil dari bumi seperti properti dan pertambangan.

Tradisi Kuno Sebelum Tahun Baru Imlek

Sebagai persiapan menyambut Tahun Baru Imlek, rumah-rumah dibersihkan secara menyeluruh untuk mengusir nasib buruk dari tahun sebelumnya.

Berbagai klenteng juga melakukan persiapan yang sama, termasuk membersihkan patung dewa-dewa.

Menurut kepercayaan kuno, mereka yang merayakan Imlek disarankan melunasi hutang apa pun menjelang tahun baru atau menutup pembukuan pada akhir tahun dan memulai tahun baru dengan ‘bersih’.

Beberapa tradisi tambahan untuk mempersiapkan tahun baru Imlek adalah memasang pernik-pernik Imlek di pintu atau jendela dan membeli pakaian baru.

Merayakan Imlek berarti pagi hari harus dimulai dengan menyapu makam leluhur, lalu pulang ke rumah serta menggantungkan pernik-pernik Imlek dan lentera merah.

Makan malam keluarga besar juga dianggap sangat penting terpenting di tahun baru dengan dihadiri keluarga besar dari beberapa generasi untuk menikmati hidangan lezat yang dianggap membawa keberuntungan.

Di Tiongkok, makanan yang disajikan pada makan malam ini bervariasi.

Masyarakat Tiongkok Utara cenderung berisi pangsit dan mie sedangkan masyarakat Tiongkok bagian selatan sangat bergantung pada kue beras.

Umumnya, mereka yang sudah menikah harus membagikan amplop merah berisi uang dan menyalakan kembang api setelah makan malam.

Bagaimana? Apakah Anda yang berhak menerima Angpao atau justru berbagi angpao? (**)

Sumber: South China Morning Post

Editor: Tri Sukma

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow