Cuaca Panas Terik, Waspadai 5 Masalah Tubuh Berikut

Cuaca panas terik seperti belakangan ini bisa menimbulkan sejumlah masalah kesehatan.

30 Sep 2023 - 13:30
Cuaca Panas Terik, Waspadai 5 Masalah Tubuh Berikut
Cuaca panas terik bisa bermasalah untuk tubuh (Foto: Freepik)

Malang, SJP - Fenomena El Nino belakangan ini diyakini telah memicu cuaca panas terik di berbagai belahan dunia. Dengan kondisi ekstrem, tentu beberapa masalah kesehatan bisa saja muncul.

Dirangkum dari berbagai sumber, ada setidaknya lima masalah kesehatan yang kerap terjadi di cuaca panas.

1. ISPA

Masalah pertama adalah ISPA (Infeksi Saluran Pernapasan Atas). Penyakit ini ditandai dengan gejala umum berupa batuk, termasuk rasa kering di lapisan mulut dan hidung.

2. DEHIDRASI

Masalah kesehatan kedua adalah dehidrasi atau kekurangan cairan. Gejala umum dari masalah ini adalah rasa pusing, bahkan kasus dehidrasi yang parah bisa berbahaya untuk tubuh.

3. KELELAHAN

Dampak dari cuaca panas lainnya adalah kelelahan atau heat exhaustion. Dengan asupan cairan berkurang, tubuh menjadi mudah lelah. Cuaca panas juga membuat tubuh lebih banyak mengeluarkan energi. 

Gejala yang biasa muncul dari kondisi ini yakni pusing, kram otot dan keringat dingin bahkan pingsan. Jika dibiarkan, kelelahan itu bisa berdampak pada masalah pernapasan hingga tekanan darah rendah. 

4. HEAT STROKE

Masalah keempat yakni heat stroke atau sengatan panas. Ini merupakan fase lanjut dari heat exhaustion. 

Heat stroke merupakan kondisi di mana  organ baik otak, jantung hingga ginjal mengalami gangguan karena suhu tinggi. Akibatnya seseorang mengalami kondisi seperti pasien stroke.

5. MASALAH KULIT

Masalah tubuh lain yang kerap muncul di cuaca panas adalah ruam kulit. Demi mengatasi hal ini, dianjutkan untuk memakai sunscreen, terutama saat beraktivitas di luar ruangan. (**)

Editor : Queen Ve 
Sumber : Berbagai Sumber

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow