Caleg Meninggal Terdaftar di DCT, Ini Kata KPU Kabupaten Pasuruan

Sampai saat ini KPU Kabupaten Pasuruan belum menerima informasi dari partai politik terkait calon yang meninggal.

06 Nov 2023 - 16:30
Caleg Meninggal Terdaftar di DCT, Ini Kata KPU Kabupaten Pasuruan
Fatimatuz Zahro Komisioner Divisi Teknis Penyelenggara waktu berikan arahan (foto isbi / SJP)

Kabupaten Pasuruan, SJP - Terkait Pemberitaan adanya Calon Anggota DPRD Kabupaten Pasuruan meninggal dunia namun masih ada namanya di Daftar Clon Tetap (DCT) pada Ahad (5/11/2023), akhirnya Komisioner KPU Kabupaten Pasuruan memberi tanggapan.

Komisioner KPU Kabupaten Pasuruan Divisi Teknis Penyelenggara Fatimatuz Zahro yang saat itu berada di Jakarta, melalui pesan singkat whatsapp menuliskan, KPU sudah melaksanakan tahapan penetapan DCT sesuai dengan regulasi.

"Terkait calon yang meninggal masuk dalam DCT kami berpedoman Pasal 87 PKPU 10 tahun 2023. Dalam proses pencalonan anggota DPRD peserta pemilu adalah partai politik. Sampai saat ini KPU Kabupaten Pasuruan belum menerima informasi dari partai politik terkait calon yang meninggal," katanya.

Menindaklanjuti hal tersebut, Zahro panggilan akrabnya, akan mengubah sesuai ketentuan berlaku.

"Jika kami sudah menerima informasi dari partai politik terkait calon tersebut, akan kami tindaklajuti sesuai ketentuan yang berlaku." jelasnya.

Seperti diketahui, penetapan Daftar Calon Tetap anggota legislatif telah dilakukan oleh KPU sesuai tahapan. Namun, DCT aneh muncul di Kabupaten Pasuruan.

Pasalnya, seorang caleg yang sudah meninggal dunia ternyata masih masuk daftar calon tetap dan ditetapkan oleh KPU setempat.

Nama caleg yang diketahui sudah meninggal dunia dan masih masuk DCT tersebut bernama Bambang Heri Purnomo asal Partai Perindo.

Pria asal Pandaan yang juga pentolan DPC Partai Perindo Kabupaten Pasuruan tersebut meninggal dunia pada tanggal 6 Oktober 2023 lalu dan dimakamkan pada 9 Oktober 2023 di Makam GBIS Pandaan. (*)

Editor : Queen Ve

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow