Beredar Kabar KPK Geledah RSUD Bangil, Humas : Bukan KPK Tapi BPKP

M.Hayat menepis bukan KPK yang melakukan penggeledahan melainkan pemeriksaan dari BPKP ( Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan).

24 Oct 2023 - 03:30
Beredar Kabar KPK Geledah RSUD Bangil, Humas : Bukan KPK Tapi BPKP
Gedung RSUD Bangil serta gedung pelayanan terpadu jantung dan paru-paru RSUD Bangil ( foto : Isbi/SJP)

Kabupaten Pasuruan, SJP - Beredarnya rumor KPK (Komisi Pemberantasan Korupsi) melakukan penggeledahan di RSUD Bangil, Kabupaten Pasuruan, pada Senin (23/10/2023) sore, ditepis oleh Humas RSUD Bangil, M Hayat.

Saat dihubungi melalui sambungan telepon, Selasa (24/10/2023) M Hayat menepis bukan KPK yang melakukan penggeledahan melainkan pemeriksaan dari BPKP (Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan).

"Betul mas ada pemeriksaan dari BPKP bukan penggeledahan oleh KPK. Kalau penggeledahan oleh KPK kami belum dapat informasi," ucapnya.

Menyinggung terkait pemeriksaan itu sendiri, M Hayat menjelaskan, pemeriksaan tersebut terkait keuangan yang ada di RSUD Bangil.

"Pemeriksaan keuangan memang belum selesai karena (yang diperiksa) seluruh Kabupaten Pasuruan, termasuk RSUD. Pemeriksaan itu sendiri terkait keuangan tahun 2022," katanya.

Masih menurut M Hayat, keuangan yang ada di RSUD memang rutin dilakukan audit dan pemeriksaan oleh BPKP.

"Petugas BPKP memang selalu melakukan pemeriksaan seluruh Kabupaten Pasuruan, dan terkadang pemeriksaannya dilakukan siang, dan melakukan pemeriksaan pada malam hari, tidak tentu pemeriksaanya," tandasnya. (*)

Editor : Queen Ve

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow