Atlet Batu Raih Perak di PON DHI

Meskipun pada seeding run sehari sebelumnya Pandu berada di posisi ketiga, ia berhasil menunjukkan kemampuannya yang luar biasa di final dengan menyalip lawan-lawannya dan menunjukkan kecepatan di lintasan balap sepanjang 1.570 meter.

09 Sep 2024 - 17:00
Atlet Batu Raih Perak di PON DHI
Kompetisi PON DHI di Sumatera Utara (Istimewa/KONI/SJP)

Kota Batu, SJP - Pada PON XXI tahun 2024 di MTB Arena Tahura Bukit Barisan, Desa Tongkoh, Kabupaten Karo, Sumatera Utara, atlet Dowhill dari Kota Batu, Pandu Satrio Perkasa, berhasil meraih medali perak dalam nomor DHI (Downhill Individual) Putra.

Prestasinya yang gemilang ini terjadi saat ia mencatatkan waktu 2 menit 51,644 detik, hanya berselisih tipis dengan pemenang medali emas, Dois Audi Fikriyansyah dari Jawa Timur.

Meskipun pada seeding run sehari sebelumnya Pandu berada di posisi ketiga, ia berhasil menunjukkan kemampuannya yang luar biasa di final dengan menyalip lawan-lawannya dan menunjukkan kecepatan di lintasan balap sepanjang 1570 meter.

Pelatih ISSI Provinsi Jawa Timur Afos Hildan Katana pada Senin (9/9/2024) mengaku merasa sangat bersyukur dengan kemenangan yang diraih oleh Pandu. "Track yang ekstrem dan cuaca panas tidak menghalangi Pandu untuk memberikan yang terbaik," urainya.

Senada, Head Coach DHI Timnas Indonesia Dadang Haris Purnomo pun turut merasa bangga dengan prestasi para pembalap dan yakin bahwa mereka siap untuk berkompetisi di SEA Games tahun depan. "Rencananya, 10 pembalap akan dipilih untuk mengikuti seleksi Timnas dan dipersiapkan untuk SEA Games di Thailand," bebernya.

Sementara itu Ketua KONI Kota Batu Sentot Ary Wahyudi memberikan ucapan selamat atas prestasi gemilang yang diraih oleh Pandu. "Kami yakin bahwa kemenangan tersebut akan memotivasi atlet Kota Batu dan Jawa Timur lainnya untuk terus meraih prestasi di ajang-ajang olahraga nasional maupun internasional," pungkasnya. (*)

Editor: Tri Sukma

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow